Perusahaan Induk TikTok Raup Pendapatan Rp 79 T pada Kuartal I 2020

Cindy Mutia Annur
22 Juni 2020, 10:46
tiktok, bytedance, startup, aplikasi, e-commerce
ANTARA FOTO/REUTERS/Andrew Kelly/ama/dj
Ilustrasi. TikTok mencatat ada 315 juta unduhan pada kuartal pertama 2020.

ByteDance pun dilaporkan telah menetapkan target pendapatan 2020 sekitar 200 miliar yuan atau sekitar US$ 28,2 miliar. Target ini lebih tinggi US$ 11,2 miliar dari yang ByteDance hasilkan pada 2019, ketika perusahaan melihat US$ 17 miliar dalam pendapatan dan US$ 3 miliar dalam laba bersih.

(Baca: Pengguna Tiktok Naik 20% Selama Pandemi, Terbanyak Konten Edukasi )

Perusahaan menghasilkan setidaknya US$ 7 miliar dalam pendapatan hanya pada kuartal pertama tahun lalu.

Sementara dikutip dari TechInAsia akhir pekan lalu (20/6), ByteDance dikabarkan merambah bisnis e-commerce pada bulan ini setelah festival belanja 618 tahun ini, berdasarkan laporan media lokal LatePost.

Menurut laporan itu, Kang Zeyu yang merupakan mantan kepala produk luar negeri perusahaan seperti aplikasi berita TopBuzz dan aplikasi sosial Helo akan memimpin unit e-commerce tersebut. Perusahaan pun telah menetapkan target volume barang dagangan bruto senilai 200 miliar yuan atau sekitar US$ 28,3 miliar untuk tahun ini

Catatan Redaksi: Terdapat perubahan judul akibat kekeliruan penulisan angka. 

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...