Cara Jualan di Tokopedia dengan Mudah dan Cepat Untung

Siti Nur Aeni
22 November 2021, 13:04
Cara Jualan di Tokopedia dengan Mudah dan Cepat Untung
Tokopedia
Platform Tokopedia di smartphone

3. Mengelola Toko

Cara berjualan di Tokopedia yang tak boleh dilewatkan yaitu mengelola toko sehingga bisa mendapatkan performa tinggi. Ketika toko online Anda dikelola dengan baik, skor performa toko juga akan meningkat.

Skor tersebut merupakan nilai atas pelayanan yang Anda berikan. Jadi pastikan berikan layanan terbaik, misalnya merespons pertanyaan calon pembeli atau layanan lain yang bisa meningkatkan performa toko.

4. Buat Strategi Marketing

Tips berjualan di Tokopedia selanjutnya yaitu dengan menerapkan strategi marketing yang tepat. Ada beberapa strategi marketing yang bisa diterapkan, di antaranya:

  • Share toko di media sosial: dengan membagikan toko di media sosial, maka toko Anda bisa lebih dikenal dan mempermudah customer ketika hendak membeli produk di toko Anda.
  • Membuat promo toko: promosi ini bisa dilakukan dengan menggunakan fitur voucher toko. Sebagai pemilik toko, Anda bisa menentukan periode, budget, dan jenis promo yang akan diberikan.
  • Menggunakan affiliate marketing: cara ini bisa Anda manfaatkan untuk meningkatkan penjualan di toko Anda melalui promosi yang dilakukan oleh para mitra affiliate.

5. Memproses Pesanan dengan Cepat

Cara jualan di Tokopedia lainnya yang tidak boleh dilewatkan yaitu memproses pesanan. Tokopedia memberikan berbagai fitur untuk mempermudah para merchant dalam memproses pesanan.

Sebagai penjual, Anda bisa memproses pesanan melalui Tokopedia Seller. Ada beberapa keunggulan dari aplikasi tersebut. Berikut penjelasannya.

  • Tampilan yang lengkap dan jelas.
  • Menghadirkan filter pesanan sesuai kebutuhan. Misalnya filter urutan pesanan, status pesanan, hingga tipe pesanan atau jenis kurir.
  • Dapat menerima pesanan dan mencetak resi sekaligus.
  • Bisa menggunakan layanan pick up untuk beberapa pesanan sekaligus.
  • Dapat melihat pesanan yang sedang menunggu pembayaran.

6. Mengikuti Keanggotaan Seller

Tokopedia memiliki layanan bernama power merchant yang merupakan keanggotaan seller dengan berbagai fitur eksklusif didalamnya. Adanya power merchant anda bisa meningkatkan penjualan dan kepercayaan pembeli.

Layanan ini bebas biaya bulanan. Anda hanya perlu membayar biaya layanan sebesar 1% untuk setiap produk yang berhasil terjual. Namun jika produk belum terjual, Anda tidak akan dikenakan biaya langganan.

Untuk menjadi power merchant ada beberapa syarat yang harus dipenuhi.

  1. Penjual lama: memiliki skor performa toko minimal 60 dan toko telah terverifikasi. Untuk melakukan verifikasi toko, Anda cukup mengunggah foto diri dan KTP yang bisa dilakukan melalui aplikasi.
  2. Penjual baru: memiliki satu produk yang aktif dan toko telah terverifikasi.

Setelah bergabung dalam keanggotaan seller, Anda bekesempatan untuk meningkatkan daya tarik pembeli, menerima pesanan lebih banyak, dan meningkatkan penghasilan hingga 5,5 kali lipat.

Halaman:
Editor: Safrezi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...