Pendapatan Driver Ojol Merosot, Gojek Beri Paket Sembako Rp 20 Miliar

Fahmi Ahmad Burhan
15 April 2020, 11:45
Pendapatan Driver Ojol Merosot, Gojek Beri Paket Sembako Rp 20 Miliar
gojek
Mitra driver Gojek sedang menukarkan voucher sembako gratis di salah satu gerai Alfamart di Jakarta

(Baca: Bantu Mitra selama PSBB, Gojek Layani Pesan Antar Sembako dan Pangan)

Untuk mitra UMKM, Gojek juga meluncurkan program Hari Kuliner Nasional (Harkulnas). Program itu bertujuan meningkatkan order bagi mitra pengemudi selama masa pandemi.

Gojek juga menambah opsi tip di aplikasi. Hal itu agar konsumen bisa memberikan tip hingga Rp 100 ribu yang disalurkan langsung ke dompet digital mitra.

Corporate Affairs Director Alfamart Solihin mengatakan, perusahaannya menggelar program tanggap dalam rangka menanggapi pandemi corona. Dari program itu, mitra pengemudi juga mendapatkan bantuan paket sembako dalam bentuk 30 ribu voucher digital.

Nilai masing-masing voucher Rp 50 ribu. Total yang disalurkan melalui program Alfamart ini Rp 1,5 miliar. "Pandemi memberi dampak pada penghasilan mereka. Bantuan ini akan disalurkan terhadap driver yang benar-benar membutuhkan bantuan," kata Solihin.

(Baca: MPR Targetkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Ojol dan UMKM Terdampak Corona)

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...