Semakin Lengkap, Instagram Kini Rilis Fitur Video Chat

Desy Setyowati
28 Juni 2018, 11:43
Ilustrasi Instagram
Katadata

Kemudian adanya kanal topik di laman explore akan mempermudah pengguna mencari video ataupun gambar yang disukai. Kanal topik itu di antaranya musik, gaya, humor, makanan, binatang, seni, kecantikan, dan lain sebagainya. Bila ada salah satu topik yang tak disukai, pengguna bisa mengaktifkan menu diam (mute). Alhasil, topik tersebut bakal pindah ke bagian paling akhir.

Kevin menyampaikan, semua fitur ini dirancang untuk meningkatkan jumlah waktu yang pengguna habiskan di Instagram. "Kapan pun (pengguna menghabiskan waktunya untuk aplikasi ini) harus positif dan disengaja," kata dia.

Benar saja, hasil survei SimilarWeb menunjukkan bahwa rata-rata pengguna di Amerika Serikat (AS) menghabiskan waktu di Instagram selama 55 menit per hari, saat ini. Padahal, rata-rata waktu yang dihabiskan hanya 29 menit per hari pada September 2017. Pada periode yang sama, jumlah pengguna Instagram naik dari 800 juta menjadi 1 miliar saat ini.

(Baca juga: Facebook Berencana Masukkan Iklan ke WhatsApp)

Tentunya, lebih banyak waktu yang dihabiskan berarti lebih banyak potensi penayangan iklan dan pendapatan untuk anak perusahaan Facebook ini. Saalh seorang analis Bloomberg menyampaikan, Instagram ini bernilai US$ 100 miliar atau naik signifikan dibanding saat Facebook membelinya senilai kurang dari US$ 1 miliar pada 2012.

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Editor: Pingit Aria
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...