Bos Kopi Kenangan Rela Digaji Rp 1 selama Pandemi Corona

Cindy Mutia Annur
9 April 2020, 13:29
virus corona, pandemi corona, kopi kenangan, covid-19, startsup
Instagram/@kopikenangan.id
Ilustrasi. Kopi Kenangan telah mengalokasikan anggaran Rp 13 miliar untuk menjaga keamanan karyawan, pelanggan, dan produk kopi dari virus corona.

"Kami berharap donasi dan upaya ini dapat memberikan kontribusi positif dalam perjuangan kita bersama menghadapi Covid-19 sekaligus membantu dalam menghadapi tantangan yang tengah kita hadapi," ujar dia.

Sebelumnya, Kopi Kenangan sempat berencana untuk melakukan ekspansi ke luar negeri pada tahun ini di salah satu negara di Asia Tenggara. Asia Tenggara dipilih karena memiliki potensi yang cukup besar dan sesuai dengan visi perusahaan menguasai pasar kopi Asia Tenggara. 

"Ingin secara perlahan, pemain lokal yang jadi champions di ASEAN," ujar Edward di Jakarta pada Senin (24/2).

(Baca: Tren Ngopi ala Milenial, antara Aplikasi dan Promosi)

Untuk rencana ekspansi tersebut, Edward mengatakan pihaknya bakal mencari pendanaan. Selain itu, Kopi Kenangan berencana menawarkan saham perdana atau IPO pada 2022. "Tahun ini mungkin ada pendanaan baru," katanya.

Pada tahun lalu, Kopi Kenangan mendapatkan pendanaan seri A sebesar US$ 20 juta atau setara Rp 280 miliar. Pendanaan dipimpin oleh Sequoia India dengan beberapa investor lain yang berpartisipasi termasuk rapper Jay-Z dan petenis Serena Williams.

Didirikan pada 2017, startup kuliner kopi yang mengusung konsep grab and go ini telah memiliki lebih dari 300 gerai dan menjual lebih dari 3 juta cangkir setiap bulan. 

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...