Startup Manajemen Keuangan PINA Raih Dana Segar Rp 44,8 M

Fahmi Ahmad Burhan
4 Juli 2022, 12:36
startup
Katadata/PINA
Empat pendiri aplikasi manajemen aset keuangan dan kekayaanan asal Indonesia, PINA. \

"Maka visi kami adalah menawarkan platform manajemen aset pribadi yang cerdas, praktis, dan dapat memberdayakan pengguna untuk mengendalikan aset kekayaan mereka," katanya dalam siaran pers, Senin (4/7).

Saat ini, PINA memiliki lebih dari 25 ribu pengguna dan lebih dari US$ 4,1 juta atau Rp 6,1 miliar Asset Under Management (AUM).

Daniel mengatakan, PINA akan memanfaatkan pendanaan baru ini untuk mempercepat pengembangan produk dan meningkatkan pertumbuhan jumlah pengguna.

Ada empat orang pendiri PINA, yakni Daniel van Leeuwen yang merupakan mantan Country Marketing Head Grab Indonesia.  Kemudian, Fajar Kuntoro yang sebelumnya menjabat sebagai kepala teknologi dan teknik di perusahaan agensi digital, Mirum.

Dua orang lainnya yakni Christian Hermawan yang pernah berkarier 26 tahun di pasar modal sebelum mendirikan PINA dan Hendry Chou merupakan pemimpin produk dan Product Design Lead di Zenius sebelum mendirikan PINA.

PINA juga akan mengembangkan fitur konsultasi dan investasi. Terdiri dari layanan seperti akses ke pelatihan karir, perencana keuangan bersertifikat, dan penyelenggaraan acara khusus member eksklusif.

Pendiri & Managing Partner AC Ventures Adrian Li mengatakan perusahaan memberikan pendanaan kepada PINA karena potensi pasar manajemen aset cukup besar. "Adanya adopsi masal transaksi non-tunai seiring dengan peningkatan sejumlah individu dengan kekayaan fantastis di Indonesia telah memungkinkan munculnya peluang miliaran dolar baru dalam platform pengelolaan kekayaan," katanya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Editor: Yuliawati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...