East Ventures Suntik Startup Pengadaan Bahan Baku Manufaktur Bababos

Lenny Septiani
14 Maret 2023, 14:18
startup Bababos, east ventures, startup
East Ventures
Pendiri startup Bababos

“Kami yakin Bababos hadir untuk menjadi platform pengadaan terpadu bekerja sama dengan para pemasok terpilih dan terbaik untuk memberikan dampak positif dan membawa kemajuan bagi industri manufaktur Indonesia,” kata Fajar dalam keterangan pers, Selasa (14/3).

Bababos mendigitalisasi semua proses pengadaan dan memanfaatkan big data untuk mengelompokkan permintaan secara akurat berdasarkan kebutuhan bahan baku dan persebaran geografis.

Hal itu memungkinkan pengiriman lebih cepat dan tepat waktu dari pemasok ke pelanggan, serta memberikan pengalaman yang seamless dan penghematan biaya.

Bababos mencatatkan pertumbuhan pendapatan bulanan rata-rata di atas 100%. Startup ini melayani lebih dari 50 manufaktur IKM, dengan beberapa di antaranya telah mengalami peningkatan bisnis dua sampai tiga kali lipat setelah bermitra.

Partner East Ventures Melisa Irene menilai, Bababos salah satu bukti nyata dari solusi berbasis teknologi untuk industri konvensional yang sangat terfragmentasi.

“Kami yakin Bababos dan solusinya membuka banyak peluang untuk para pelaku IKM, tulang punggung dari ekonomi negara, di industri yang memiliki potensi yang tinggi,” ujar Melisa.


Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...