Pendapatan Traveloka dari Jual Tiket Pesawat ke Luar Negeri Naik 70%

Desy Setyowati
17 Mei 2019, 13:50
Traveloka, Penjualan Tiket Pesawat ke Luar Negeri,
Katadata
Ilustrasi. Traveloka dapat keuntungan terbesar dari penjualan tiket ke luar negeri.

(Baca: Tiket Pesawat Mahal, Kunjungan Wisatawan Turun Hingga 30%)

Sebelumnya, Head of Growth Management Traveloka Iko Putera menyatakan pertumbuhan penjualan tiket pesawat tidak akan setinggi mudik Lebaran tahun lalu yang mencapai 50%. "Tetap ada pertumbuhan dua digit, tetapi tidak sebesar tahun lalu," kata dia, Selasa (14/5) pekan lalu.

Menurut dia, pelemahan pertumbuhan penjualan tiket pesawat sangat terlihat untuk penerbangan ke Kalimantan. Namun, transaksi tiket pesawat untuk rute internasional naik seiring meningkatnya kapasitas maskapai.

Ia pun mencatat terjadi pergeseran penggunaan moda transportasi mudik dari jalur udara ke darat. Transaksi tiket kereta api dan bus melonjak masing-masing 30% dan 300%. Pangsa pasar penggunaan pesawat untuk mudik pun diperkirakan turun dari 70%-80% tahun lalu menjadi 65%-70% pada tahun ini.

Adapun aplikasi Traveloka telah diunduh lebih dari 40 juta kali. Selain di Indonesia, salah satu unicorn ini hadir di Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura dan Filipina. Traveloka juga sudah bekerja sama dengan lebih dari 100 maskapai low-cost dan layanan penuh untuk rute domestik dan internasional.

(Baca: Empat Faktor yang Dituding Jadi Penyebab Mahalnya Tiket Pesawat)

Halaman:
Reporter: Desy Setyowati
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...