Mengenal Scalping Saham dan Perbedaanya dengan Swing Trading

Dwi Latifatul Fajri
21 Juni 2022, 20:33
Scalping Saham
123rf.com
Ilustrasi investasi

1. Scalping Saham

Scalping termasuk strategi perdagangan jangka pendek dalam menit atau detik. Strategi scalping melibatkan banyak perdagangan untung kecil daripada perdagangan untung besar. Jumlah perdagangan bisa ratusan dalam satu hari.

Scalping menggunakan grafik centang atau grafik selama 1-5 menit. Target keuntungan scalping lebih kecil atau banyak. Untuk pemantauan dilakukan secara konstan ketika perdagangan. Scalping saham tidak disarankan untuk trader pemula karena resikonya lebih besar.

2. Swing Trading

Swing trading dilakukan dalam beberapa minggu bahkan sampai bulanan. Kebanyakan swing trading dilakukan selama beberapa hari. Jumlah perdagangan menggunakan swing trading hanya beberapa. Grafik yang digunakan pada swing trading bisa harian sampai mingguan.

Target keuntungan swing trading hanya beberapa tetapi lebih besar dibandingkan scalping saham. Trader membutuhkan info terkini dari acara atau berita perusahaan. Swing trading dapat digunakan untuk investor pemula, menengah, sampai mahir.

Teknik Scalping Saham

1. Moving Average

Mengutip dari Stockbit.com, moving average adalah teknik untuk mencari nilai rata-rata sebuah aktivitas. Teknik ini bertujuan untuk memprediksi pergerakan harga saham, serta mencari rata-rata harga penutupan saham pada satu periode tertentu.

2. Bollinger Band

Teknik ini digunakan untuk pergerakan saham dengan prinsip standar dari deviasi moving average. Dalam grafik terdapat tiga macam informasi yaitu garis moving average di tengah pergerakan harga, garis bollinger band atas, dan garis bollinger band bawah.

Trader berpengalaman menyarankan untuk mencari saham yang memiliki bollinger band stabil. Bollinger stabil membuat harga naik tidak akan terlalu tinggi. Jika harga turun tidak akan terlalu tajam untuk mengurangi kerugian.

Apabila garis bollinger band berada di atas, disarankan untuk melakukan sel. Sebaliknya, jika garis bollinger berada di bawah, maka investor bisa bersiap untuk melakukan aksi buy atau beli.

Demikian pengertian scalping saham, beserta beberapa teknik yang bisa dilakukan oleh investor saham. Adapun scalping saham disarankan untuk digunakan oleh trader profesional yang memiliki ilmu dan pengalaman lebih. Selain itu scalping saham umumnya dilakukan untuk transaksi dan teknik yang lebih cepat dan singkat, sehingga membutuhkan pembayaran dan biaya sekuritas saat bertransaksi.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...