Bambang Pacul, Politisi PDIP Disorot Warganet Perkara Bos Partai

Dzulfiqar Fathur Rahman
4 April 2023, 18:22
DPR, Bambang Pacul, Bambang Wuryanto
ANTARA FOTO/Reno Esnir/nz
Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto (kiri) alias Bambang Pacul.

Karier politik Bambang berawal dari keterlibatannya di Badan Pendidikan dan Pelatihan Pusat Dewan Pengurus Pusat PDIP antara 2000 dan 2004. Keterlibatan ini membuka jalannya untuk mendapat kepercayaan sebagai staf ahli fraksi Partai Banteng di Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada 2002.

RAKOR PEMENANGAN PEMILU DPD PDI PERJUANGAN SUMATERA SELATAN
Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul (kiri) bersama Ketua DPP PDIP Puan Maharani. (ANTARA FOTO/Nova Wahyudi)

Karier Bambang Pacul

Pada 2004, karier politik Bambang memasuki babak baru. Ia terpilih sebagai anggota DPR mewakili daerah pemilihan Jawa Tengah 4, yang meliputi Kabupaten Sragen, Kabupaten Karanganyar, dan Kabupaten Wonogiri.

Pria lulusan Teknik Kimia Universitas Gadjah Mada tersebut mampu mempertahankan kursinya di majelis rendah dalam Pemilihan Umum 2009, 2014, dan 2019. Ia juga sempat bergeser ke Komisi VI, yang mengawasi isu-isu terkait perdagangan, usaha kecil, badan usaha milik negara, investasi, dan standarisasi nasional.

Pada September 2022, Bambang terlibat dalam pemecatan Hakim Mahkamah Konstitusi Aswanto. Pemecatan ini terjadi menyusul posisi Aswanto yang berkontribusi dalam menganulir produk DPR. Salah satu yang terbesar adalah Undang-Undang Nomor  11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.

Karier politik Bambang tampak memiliki penerus lewat anaknya, yaitu Casytha Arriwi Kathmandu. Perempuan berusia 36 tahun itu merupakan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mewakili Jawa Tengah untuk periode 2019-2024.

Halaman:
Reporter: Dzulfiqar Fathur Rahman
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...