Jadi Sumber Penghasilan, Apa itu Cryptocurrency?

Image title
6 Agustus 2021, 17:35
apa itu cryptocurrency, mining cryptocurrency adalah
ANTARA FOTO/REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo/aww/cf
Ilustrasi.

2. Litecoin

Litecoin merupakan mata uang digital yang hadir di awal peluncuran cryptocurrency. Litecoin hadir sebagai mata uang digital peer-to-peer yang membuahkan blok baru dengan tingkat kecepatan lebih tinggi tanpa memerlukan sistem komputasi yang kuat.

3. Bitcoincash

Bitcoincash hadir pada Agustus 2017 dari sekelompok orang yang kontra dengan aturan pada Bitcoin. Kendati tergolong pendatang baru, Bitcoincash menduduki posisi lima besar mata uang digital terbaik.

4. Dogecoin

Mata uang digital yang muncul pada 2013 silam ini merupakan turunan dari Litecoin. Mengusung maskot anjing Shiba Inu, jenis cryptocurrency ini disebut sebagai mata uang digital yang “bersahabat”.  Gelar tersebut diberikan lantaran komunitas Dogecoin sering  terlibat dalam berbagai kegiatan amal.

Selain itu, Dogecoin tercatat sebagai mata uang dengan nilai jauh di bawah Bitcoin. Untuk itu, jenis ini sering dipergunakan dalam transaksi-transaksi kecil.

5. Feathercoin

Dikembangkan oleh PeterBushnell, seorang IT officer di Brasenose College, Oxford University pada 2012 silam, Feathercoin menjadi jenis cryptocurrency bersifat open source.

Fungsi Crytocurrency

Ada berbagai fungsi cryptocurrency, di antaranya:

1. Transaksi Barang dan Jasa

Saat ini, ada beberapa toko, khususnya e-commerce yang menggunakan cryptocurrency sebagai mata uang pembayaran, seperti Amazon dan e-bay. Selain itu, beberapa hotel hingga restoran di luar negeri juga sudah banyak yang mulai menggunakan mata uang digital ini sebagai alat transaksi.

2. Investasi

Kendati termasuk dalam kateagori high risk, banyak di antara investor yang tergiur dengan keuntungan yang ditawarkan cryptocurrency. Tren investasi ini muncul di awal perilisan cryptocurrency. Banyak pengguna crypto membuat nilai mata uang digital ini melambung tinggi. Akibatnya, nilai cryptocurrency sangat fluktuatif. 

Apa Itu Mining Cryptocurrency

Mining atau penambangan merupakan hal yang tak kalah penting dari fungsi cryptocurrency. Untuk melakukan penambangan, para pengguna diminta memecahkan puzzle cryptography untuk kemudian mengkonfirmasi transaksi dan mencatatnya dalam blockchain atau rantai blok.

Pemecahan teka-teki kompleks tersebut sangat tergantung pada daya komputasi tiap pengguna cryptocurrency. Semakin besar daya komputasi, maka peluang memecahkan teka-teki akan semakin besar. Untuk itu, banyak penambang menggunakan komputer super canggih yang terhubung dengan internet dengan koneksi memadai untuk memudahkan proses menambang.

Tren mining muncul lantaran setiap transaksi dengan mata uang digital tidak ada pihak yang memverifikasinya. Di sinilah para penambang mengambil peran blockchain atau rantai blok. Nantinya, setelah transaksi diverifikasi akan dikelompokan ke dalam rantai blok yang sudah terverifikasi.

Tingginya aktivitas penambangan membuat proses mining membutuhkan komputer canggih dengan daya komputasi tinggi. Dihimpun dari berbagai ulasan terkait bitcoin, saat ini banyak penambang yang menggunakan hardware ASIC (Application spesific Integrated circuit) dalam memecahkan teka-teki kompleks tersebut. Dengan ASIC, penghitungan dapat dilakukan cepat serta hasil yang banyak. Saat ini, seri ASIC termahal bica mencapai harga US$ 10 ribu atau sekitar Rp 143 juta.

Halaman:
Editor: Redaksi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...