Penyebab IHSG Anjlok 2%, Deretan Saham Ini Jadi Pemberatnya

 Zahwa Madjid
14 Maret 2023, 16:09
Penyebab IHSG Anjlok 2%, Deretan Saham Ini Jadi Pemberatnya
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.
Karyawan melintas di samping layar elektronik yang menunjukkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta.

Melihat sektor saham Tanah Air, secara keseluruhan berada dalam zona merah. Dipimpin oleh sektor transportasi dengan penurunan hingga 3,93%. Saham PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) turun 4,65% atau 4 poin menjadi Rp 82 per saham.

Selanjutnya, PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) turun 4,62% atau 18 poin menjadi Rp 372 per saham dan PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) turun 5,73% atau 45 poin menjadi Rp 740 per saham.

Sektor lainnya yang berada dalam zona merah adalah sektor teknologi yang turun 3,07%, sektor enegri turun 2,94%, sektor keuangan turun 2,16%.

Selanjutnya, saham di sektor industri turun 2,27%, sektor primer turun 2,84%, sektor infrastruktur 1,95%, sektor energi dasar turun 1,18%, sektor properti turun 1,07%, sektor non primer turun 0,99%, dan sektor kesehatan turun 0,37%.

Berikut deretan saham top gainers hari ini:

  • PT Metro Reality Tbk (MTSM)
  • PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN)
  • PT Sidomulyo Selaras Tbk (SDMU)
  • PT Fortune Indonesia Tbk (FORU)
  • PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYLS)

Sedangkan, berikut jajaran saham top losers:

  • PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG)
  • PT Surya Citra Media Tbk (SCMA)
  • PT WIR ASIA Tbk (WIRG)
  • PT Bank Jago Tbk (ARTO)
  • PT Adaro Minerals Indonesia (ADMR)

Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...