IHSG Ditutup Turun 0,17%, Saham Teknologi Paling Lesu

Patricia Yashinta Desy Abigail
29 Februari 2024, 16:53
IHSG Ditutup Turun 0,17%, Saham Teknologi Paling Lesu
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/aww.
Karyawan melintas di samping layar elektronik yang menunjukkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta.
Button AI Summarize

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun ke 0,17% ke level 7.316 pada penutupan perdagangan hari ini, Kamis (29/2). Seharian IHSG betah di zona merah. 

Data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 15,27 triliun dengan volume 28,66 miliar saham dan frekuensi sebanyak 1.505.507 kali.

Sebanyak 239 saham menguat, 292 saham terkoreksi, dan 232 saham tidak bergerak. Sedangkan untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini menjadi Rp 11.712,2 triliun.

Sementara itu, bursa saham Asia bergerak bervariasi. Adapun Nikkei 225 melemah 0,11%, Hang Seng turun 0,15%. Sementara Shanghai Composite naik 1,94% dan Straits Times menguat 0,12%.

Sebanyak delapan dari 11 sektor industri di IHSG mayoritas berada di zona merah pada perdagangan hari ini. Sektor teknologi paling melemah di antara sektor lainnya dengan koreksi 1,90%. Emiten sektor ini yang sahamnya turun seperti PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) turun 8,33% atau 18 poin menjadi Rp 198 per saham.

Halaman:
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...