LPS Buka Peluang Turunkan Bunga Penjaminan Simpanan Lagi Tahun Ini

Image title
31 Juli 2019, 15:24
LPS membuka peluang untuk kembali menurunkan suku bunga penjaminan hingga akhir 2019. Hal tersebut tergantung sejumlah faktor global dan domestik.
Arief Kamaludin (Katadata)
LPS membuka peluang untuk kembali menurunkan suku bunga penjaminan hingga akhir 2019. Hal tersebut tergantung sejumlah faktor global dan domestik.

Di sisi lain, suku bunga penjaminan untuk simpanan valuta asing (valas) pada bank umum diputuskan tetap yaitu 2,25%. 

(Baca: Bunga Kredit Diprediksi Turun dalam 3-6 Bulan ke Depan)

LPS akan terus melakukan pemantauan terhadap perkembangan suku bunga simpanan perbankan dengan tetap memperhitungkan perubahan suku bunga kebijakan moneter dan dinamika berbagai faktor ekonomi serta prospek likuiditas ke depan masih cukup dinamis.

Selanjutnya, LPS akan melakukan evaluasi serta penyesuaian terhadap kebijakan tingkat bunga penjaminan sesuai dengan perkembangan suku bunga simpanan perbankan dan perkembangan kondisi ekonomi, likuiditas, serta stabilitas sistem keuangan.

(Baca: KSSK NIlai Kondisi Perekonomian Triwulan II-2019 Terjaga dengan Baik)

Sesuai dengan peraturan LPS, bank wajib memberitahukan kepada nasabah penyimpan mengenai tingkat bunga penjaminan simpanan yang berlaku dengan menempatkan informasi dimaksud pada tempat yang mudah diketahui oleh nasabah.

Apabila nasabah penyimpan menerima hasil bunga melebihi tingkat bunga penjaminan LPS, maka simpanan nasabah tidak memenuhi kriteria penjaminan LPS dan tidak dijamin jika terjadi risiko yang membuat dana nasabah hilang.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...