Bukopin Prediksi Suntikan Modal dari Kookmin Baru Masuk Agustus

Image title
18 Juni 2020, 19:27
Karyawan menghitung uang rupiah dan dolar AS di Bank Mandiri Syariah, Jakarta, Senin (20/4/2020). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menguat pada penutupan perdagangan Senin (20/4) sebesar 52 poin atau 0,34 persen ke level Rp15.412 per
ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/wsj.
Ilustrasi

Sementara itu, soal harga pelaksanaannya, Rivan masih enggan berkomentar karena perlu pembicaraan lebih lanjut antar-pemegang saham menjelang pelaksanaan PUT. "Harga relatif kan, percuma bicara harga kalau PUT-nya nanti Agustus. Paling penting prinsip PUT-nya," katanya.

(Baca: OJK: Kookmin Bank Sudah Setor Rp 2,8 T untuk Ambil Alih Bukopin)

Dengan adanya komitmen dari Kookmin Bank, diharapkan adanya perbaikan di Bukopin sehingga tingkat kepercayaan nasabah kembali tinggi. Pasalnya, selain komitmen dari Kookmin, ada komitmen dari Pemerintah dan OJK untuk mengawasi bank ini.

"Permasalah permodalan sudah tidak jadi isu dengan komitmen Kookmin," kata Rivan. "Tingkat kepercayaan masyarakat bisa kembali naik dan membaik, karena Pemerintah, regulator, pemegang saham, maupun manajemen baru akan menjaga bank ini jauh lebih bagus".

Adapun kondisi permodalan Bank Bukopin selama setahun terakhir berfluktuasi, namun dengan kecenderungan menurun. Hal itu terlihat dari rasio kecukupan modal (CAR) atau Kewajiban Penyediaan Modal Minimum (KPMM) yang sempat naik menjadi 14,02% pada kuartal III 2019, namun terus turun pada kuartal IV dan kuartal I 2020.

Perkembangan CAR Bank Bukopin dapat dilihat pada databoks berikut ini.

(Baca: Mengenal KB Kookmin Bank yang Suntik Dana Segar ke Bukopin)

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...