Distributor Buah Segar IPO, Tawarkan Harga Rp 350–Rp 400 per Saham

Syahrizal Sidik
21 Juli 2022, 16:03
Distributor Buah Segar IPO, Tawarkan Harga Rp 350–Rp 400 per Saham
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.
Ilustrasi perdagangan di Bursa Efek Indonesia

Mengacu laporan keuangan perusahaan sampai dengan 31 Maret 2022 yang belum diaudit, perusahaan tercatat membukukan laba bersih Rp 11,18 miliar, naik dari periode sama tahun sebelumnya Rp 9,73 miliar. Kemudian, pendapatan perusahaan juga meningkat dari sebelumnya Rp 95,82 miliar menjadi Rp 126,08 miliar.

Perusahaan tercatat memiliki aset sebesar Rp 275,98 miliar yang terdiri dari ekuitas Rp 66,57 miliar dan liabilitas Rp 209,41 miliar. 

Direktur Utama Segar Kumala Buah Renny Lauren mengatakan, dari sisi omzet, perusahaan terus mencatatkan tren pertumbuhan. "Tahun ini perusahaan menargetkan kenaikan omzet dan revenue sebesar 50% dari tahun sebelumnya," kata dia, dalam paparan publik perusahaan, kemarin. 

Segar Kumala Indonesia didirikan pada tahun 2017. Perseroan memulai bisnis perdagangan dan distribusi buah-buahan segar di daerah Jakarta dan sekitarnya dengan merk SK, kini perseroan telah memiliki sembilan cabang distribusi yang tersebar di seluruh Indonesia. Perseroan mendapatkan supply atas produk tersebut dari Asia, Amerika, Eropa dan Timur Tengah.

Saat ini, perseroan memiliki tiga jalur distribusi utama yang dalam menjalankan usahanya yang berpusat di kota besar seperti Medan, Jakarta, dan Surabaya. Buah yang diimpor oleh perseroan akan tiba di 3 (tiga) pelabuhan utama tersebut untuk selanjutnya didistribusikan ke gudang penyimpanan cold storage perseroan yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...