GoTo dan TBS Gelontorkan Rp 15 T untuk Bangun Pabrik Motor Listrik

Lenny Septiani
23 Juni 2023, 14:09
goto, tbs energy, motor listrik, Electrum
Katadata/Lenny Septiani
Groundbreaking pabrik motor listrik Electrum

Pandu menjelaskan pembangunan pabrik berwawasan lingkungan dengan konsep green factory itu akan dilengkapi dengan energy management system, waste management system dan water treatment

Pabrik tersebut juga akan dilengkapi dengan laboratorium pengujian kualitas, pusat penelitian dan pengembangan, dan trek pengujian.

Pembangunan pabrik itu merupakan bagian dari penerapan komitmen perusahaan untuk mendukung target pemerintah dalam menyediakan ekosistem motor listrik, mulai dari infrastruktur baterai hingga teknologi peningkatan penggunaan. 

Electrum akan berfokus pada pemenuhan Tingkat Komponen Dalam Negeri alias TKDN dan menggandeng industri dalam negeri seperti baterai dan suku cadang yang dibutuhkan untuk menciptakan ekosistem kendaraan listrik yang berkesinambungan di Indonesia. 

Managing Director Electrum Patrick Adhiatmadja menargetkan TKDN minimum 40% tahun depan atau ketika pabrik selesai dibangun.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...