Sri Mulyani Pastikan Penusukan Wiranto Tak Berdampak ke Perekonomian

Agustiyanti
11 Oktober 2019, 15:14
sri mulyani
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Menteri Keuangan Sri Mulyani menyerahkan masalah keamanan dirinya kepada aparat.

Wiranto dikabarkan terkena dua tusukan benda tajam di perut akibat penyerangan tersebut, ia awalnya mendapatkan perawatan di RSUD Berkah, Pandeglang, kemudian dirujuk ke RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.

Selain Wiranto, tiga orang lainnya juga terkena tusukan pelaku, yaitu ajudan Wiranto, Kapolsek Menes Pandeglang Kompol Daryanto, dan seorang pegawai Universitas Mathla'ul Anwar.

(Baca: Sri Mulyani: Ekonomi Digital RI Tercepat di Asia, Bernilai Rp 1.820 T)

Mantan Menteri Perindustrian Kabinet Kerja Saleh Husin mengatakan Menko Polhukam Wiranto mendapatkan tindakan medis operasi pascakejadian penusukan.

"Tadi saya sempat ngobrol juga dengan dokternya, memang katanya habis operasi, saya nggak nanya tadi (berapa jahitan),” kata Saleh Husin, seusai menjenguk Wiranto, di Jakarta, Jumat.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...