Rafael Alun Tak Patuh Bayar Pajak hingga Sembunyikan Harta

Abdul Azis Said
8 Maret 2023, 14:48
Rafael Alun, Rafael alun trisambodo, pajak, ditjen pajak
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/aww.
Mantan Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah DJP Jakarta Selatan II Rafael Alun Trisambodo duduk di ruang tunggu sebelum menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (1/3/2023). Menteri Keuangan Sri Mulyani akan memecat Rafael dari posisi ASN.

Tim ini juga menemukan bahwa Rafael tidak melaporkan kekayaan kepada pejabat berwenang sesuai ketentuan perundang-undangan. Rafael juga menjadi perantara yang menimbulkan konflik kepentingan terkait jabatan  dan terdapat informasi lain yang mengindikasikan Rafael menyembunyikan harta kekayaannya. 

"Dari hasil atau temuan bukti audit invesitasi itu, Itjen merekomendasikan untuk memecat saudara RAT, usulan sudah disampaikan kepada Menkeu dan disetujui," kata Awan. 

Ia juga menjelaskan bahwa ranah Itjen Kemenkeu adalah penegakkan disiplin, yakni penjatuhan hukuman disiplin.  Sementara terkait tindakan fraud, akan diserahkan sesuai ranahnya, yakni penegak hukum.

"Dalam kegiatan penegakan hukum, kami siap mendukung sepenuhnya, karena biasanya laporan hasil investigasi kami dijadikan bahan pendalaman lebih lanjut kalau ada dugaan pidana," katanya

Halaman:
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...