Cekungan Warim Papua Punya Potensi Migas Lebih Besar dari Blok Masela

Muhamad Fajar Riyandanu
12 Januari 2023, 15:33
blok migas, eksplorasi migas, potensi migas, cekungan warim,
Katadata
Ilustrasi.

Pemerintah sedang menyusun formulasi kegiatan eksplorasi migas di cekungan Warim, Papua Timur, menyusul status wilayah kerja tersebut yang kini menjadi open area usai dilepas oleh perusahaan migas asal Amerika Serikat, ConocoPhillips pada 2015.

Cekungan yang berlokasi di wilayah perbatasan dengan Papua Nugini itu diklaim memiliki potensi sumber daya migas yang besar atau giant discovery.

Advertisement

Plt. Kepala Divisi Program dan Komunikasi SKK Migas, Mohammad Kemal, menyampaikan estimasi sumber daya alam yang tertimbun di cekungan tersebut berupa minyak 3,6 miliar barel (BBO) dan 21 triliun kaki kubik (TCF) untuk gas bumi.

Angka ini lebih tinggi dari potensi cadangan gas di Blok Masela yang mencapai 10,73 TCF. "Potensi eksplorasi di sana 3,6 BBO dan 21 TCF Gas," kata Kemal lewat pesan singkat pada Kamis (12/1).

Adapun Blok Warim pernah dikelola oleh ConocoPhillips. Namun, perusahaan memutuskan untuk menjual Blok Warim lantaran adanya kendala atau hambatan logistik dan perizinan. "Area ini sudah dikembalikan Conocophillips dan menjadin open area," ujar Kemal.

Lebih lanjut, kata Kemal, saat ini pemerintah tengah aktif menjajaki kembali kegiatan eksplorasi di cekungan Warim mengingat adanya potensi sumber daya migas yang besar. "Saat ini sedang diformulasikan kegiatan eksplorasi untuk menggerakkan aktivitas di sana," kata Kemal.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement