Potensi EBT Tersebar dan Beragam Jadi Modal RI Hindari Krisis Energi

Image title
27 Januari 2022, 13:08
krisis energi, ebt, energi terbarukan, energi baru terbarukan,
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/hp.
Petugas merawat panel surya yang terpasang di atap Gedung Direktorat Jenderal (Dirjen) Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (EDSM), Jakarta, Senin (24/5/2021).

Kementerian ESDM menyampaikan krisis energi yang melanda Eropa menjadi pelajaran berharga bagi Indonesia. Pasalnya, negara ini memiliki potensi sumber energi baru terbarukan (EBT) yang tersebar dan beragam di beberapa wilayah.

Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan Kementerian ESDM, Dadan Kusdiana menjelaskan krisis energi di Eropa terjadi lantaran sumber EBT yang tidak terdiversifikasi. Sehingga ketika terdapat gangguan di pembangkit EBT, maka opsi untuk menghidupkan kembali PLTU batu bara menjadi hal yang tak bisa terhindarkan.

"Karena hanya mempunyai potensi EBT yang tidak bervariasi di kita, mengembangkan surya dan angin skala besar di satu wilayah. Sehingga begitu ada gangguan cuaca, angin berkurang dan secara sistem ini belum siap mengikuti perubahan tersebut," kata dia dalam Indonesia Economic Outlook 2022 Rabu (26/1).

Melihat hal tersebut pemerintah pun akan terus menggenjot pengembangan EBT yang beragam ini secara bersamaan. Sehingga risikonya dapat diminimalkan ketika terjadi gangguan cuaca seperti yang ada di Eropa.

Dadan menyadari dari sisi pemanfaatan masih terdapat jarak yang cukup jauh dari target. Pada 2018 misalnya, bauran EBT terhadap bauran energi nasional hanya mencapai 8,6% sementara target saat itu 11,6%.

"Selisihnya 3%. Per sekarang pun demikian, 2021 perhitungan kami capaian EBT 11,5%. Sedangkan target dalam RUEN angkanya 14,% jadi persis selisihnya 3%," katanya. Meski demikian, dia optimistis target bauran EBT 23% pada 2025 dapat tercapai.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...