IFRA Hybrid Business Expo Kembali Digelar

Penyelenggaraan IFRA Hybrid Business Expo telah mencapai dekade ke-2. Pameran waralaba dan lisensi itu akan kembali digelar tahun ini.
Image title
Oleh Shabrina Paramacitra
5 Agustus 2022, 09:47
Penyelenggaraan IFRA Hybrid Business Expo telah mencapai dekade ke-2. Pameran franchise dan lisensi itu akan kembali digelar tahun ini.
IFRA

Ketua Umum ASENSI Susanty Widjaya menambahkan, pameran ini merupakan momentum penemuan potensi bisnis lisensi domestik untuk “naik” ke tingkat selanjutnya yang lebih mapan. “Momentum digitalisasi dan integrasi perekonomian Asia menjadi titik balik para pelaku bisnis lisensi, termasuk franchise, untuk mengembangkan daya saingnya menuju pasar global,” ucapnya.

Susanty memaparkan, IFRA in Conjunction with ILE 2022 juga turut mendukung program pemerintah yang bertajuk Indonesia Spice Up The World (ISUTW). Dalam hal ini, ASENSI mengemban misi untuk mendorong restoran lokal menembus pasar internasional.

Melalui tagline “Saatnya Jadi Pengusaha”, Pameran IFRA in Conjunction with ILE 2022 mengajak seluruh kalangan, baik mahasiswa, karyawan, ibu rumah tangga, pensiunan, dan siapa pun yang ingin membuka bisnis untuk bergabung.

Sebanyak 25.000 pengunjung ditargetkan hadir di pameran ini. Sementara itu, 250 perusahaan waralaba dan lisensi dari 375 merek siap mengikuti pameran. Perusahaan-perusahaan tersebut tak hanya berasal dari Indonesia, namun juga mancanegara seperti Malaysia, Singapura, Filipina, Taiwan, Hong Kong, dan Macau.

“Harapannya, kerja sama antar asosiasi franchise mampu mempererat dan menguatkan hubungan kerja sama antarnegara di Asia, demi kemajuan industri domestik ke pasar global,” ujar Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Untuk hadir dan mendapatkan tiket masuk, pengunjung dapat melakukan registrasi dengan memindai kode batang yang akan mengarahkan pengunjung ke tautan pendaftaran. Informasi terkini seputar Pameran IFRA in Conjunction with ILE 2022 dapat diakses via Instagram IFRA @ifra_expo, atau di situs www.ifra-indonesia.com.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...