Pemerintah Siapkan Sertifikasi Halal Bisnis Kuliner, Hotel, hingga Spa

Pingit Aria
27 Juni 2019, 13:40
Sejumlah pedagang kain tenun melintas di kawasan wisata Kuta Beach Park The Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (17/5/2019). Pemerintah menargetkan kunjungan wisatawan ke NTB pada 2019 sebanyak 4 juta wisatawan yang t
ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI
Sejumlah pedagang kain tenun melintas di kawasan wisata Kuta Beach Park The Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (17/5/2019). Pemerintah menargetkan kunjungan wisatawan ke NTB pada 2019 sebanyak 4 juta wisatawan yang terdiri dari 2 juta wisatawan mancanegara dan 2 juta wisatawan nusantara.

Kementerian Pariwisata tengah menyiapkan pedoman wisata halal. Di antaranya mencakup sertifikasi halal untuk empat bidang usaha.

"Untuk langkah awal ada empat bidang usaha yang akan disertifikasi yakni kuliner, hotel, biro perjalanan, dan spa,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya, dikutip dari keterangan pers, Kamis (27/6).

Advertisement

Menurutnya, sertifikasi halal penting sebagai nilai tambah bagi pelaku dan produk pariwisata, meski tidak bersifat wajib. "Sebaiknya para pelaku usaha tidak ragu untuk melakukan sertifikasi bagi bidang usahanya karena dengan demikian ada jaminan produknya halal dan sesuai dengan standar," kata Arief.

Ia optimistis panduan yang akan disusun tersebut dapat mempercepat pertumbuhan wisata halal di Indonesia. Pedoman wisata halal sendiri akan meliputi empat bidang yaitu destinasi, pemasaran, industri, dan kelembagaan.

(Baca juga: Indonesia Saingi Malaysia Sebagai Destinasi Wisata Halal Terbaik Dunia)

Dalam penyusunan panduan, Kemenpar mengacu pada standar terbaik wisata dunia. "Kita harus mengikuti strategi umum seperti pelayanan dan harga terbaik dan berlaku di dunia," kata Arief.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement