Manuver Grup Salim: INDF-ICBP-Indolife Kuasai 21,53% Saham Bank Mega

Syahrizal Sidik
28 Maret 2022, 07:45
Manuver Grup Salim: INDF-ICBP-Indolife Kuasai 21,53% Saham Bank Mega
Arief Kamaludin | Katadata
Anthoni Salim

Emiten bank yang dimiliki konglomerat Chairul Tanjung (CT), PT Bank Mega Tbk (MEGA), mengalami perubahan komposisi kepemilikan saham setelah perusahaan menerbitkan sebanyak  4,77 miliar saham baru.

Informasi penambahan saham baru ini disampaikan oleh Biro Administrasi Efek, PT Datindo Entrycom dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia sehubungan dengan adanya pembagian dividen saham dan saham bonus Bank Mega.

Advertisement

"Bersama ini kami sampaikan bahwa pada tanggal 23 Maret 2022 telah diterbitkan saham baru sebanyak 4,77 miliar saham," kata Direktur Utama PT Datindo Entrycom, E. Agung Setiawati. 

Sehingga total saham ditempatkan dan disetor penuh Bank Mega bertambah dari sebelumnya berjumlah 6,96 miliar saham menjadi sebanyak 11,74 miliar saham.

Seiring perubahan tersebut, terdapat beberapa pemegang saham baru di emiten bersandi MEGA tersebut, di antaranya adalah Grup Salim sebagaimana yang dilaporkan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mengenai pemegang saham dengan kepemilikan di atas 5% pada 23 Maret 2022.

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) misalnya, menguasai sebanyak 355,598,973 saham atau setara 5,11%. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), atau induk dari ICBP, juga kini menguasai sebanyak  574,606,096 saham Bank Mega dengan kepemilikan 8,25%

Sedangkan, Indolife Pensiontama tercatat memiliki sebanyak 568,630,060 saham atau setara 8,17% kepemilikan saham yang dilakukan melalui dua kali transaksi, pertama sebanyak 557.170.229 dengan pemegang rekening efek  PT Bank HSBC Indonesia dan kedua, 11.459.831 saham melalui NET Sekuritas.

Dengan demikian, Grup Salim, melalui ketiga entitas perusahaannya tercatat menguasai sebanyak 21,53% saham di Bank Mega. Sebelum adanya transaksi tersebut, komposisi pemegang saham perusahaan sampai dengan efektif 28 Februari 2022 ialah PT Mega Corpora selaku pemegang saham pengendali dengan kepemilikan 58,02%. Pemegang saham publik 41,98%.

Berdasarkan laporan KSEI pada 9 Maret 2022 lalu, anak usaha Grup Salim yang bergerak di bidang asuransi jiwa dan dana pensiun, PT Indolife Pensiontama sempat menghilang dari daftar pemegang saham MEGA.

Dalam dokumen tersebut, kepemilikan saham PT Mega Corpora, selaku pemegang saham pengendali meningkat dari sebelumnya 41,98% atau setara 2,92 miliar saham menjadi 58,02% atau 4,03 miliar saham. Sedangkan, sisanya dimiliki oleh investor publik dengan komposisi kepemilikan 41,98% saham.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement