Industri Makanan dan Minuman Naikkan Harga Jual Produknya Bulan Ini

Tia Dwitiani Komalasari
17 Juni 2022, 16:36
Pekerja membuat kue menggunakan mesin dalam kegiatan Indonesia Food Exhibition 2022 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/6/2022).
ANTARA FOTO/Moch Asim/nym.
Pekerja membuat kue menggunakan mesin dalam kegiatan Indonesia Food Exhibition 2022 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/6/2022).

Kenaikan harga pangan dan energi membuat sejumlah industri makanan dan minuman menaikkan harga jual produknya rata-rata sekitar 5% bulan ini. Kenaikan harga produk tersebut terutama dilakukan indusri kecil dan menengah.

Ketua Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (Gapmmi) Adhi S. Lukman mengatakan, dampak kenaikan harga pangan global sudah terasa sejak tahun lalu. Dampak tersebut semakin parah saat terjadi perang Rusia-Ukraina dan pembatasan ekspor oleh beberapa negara.

“Inflasi (global) cukup besar pengaruhnya pada harga bahan baku yang tinggi, selain itu juga energi dan biaya logistik yang meningkat,” ujarnya pada Katadata.co.id, Jumat (17/6).

 Meskipun biaya produksi meningkat, industri sangat berhati-hati untuk menaikkan harga jual produknya. Hal itu karena daya beli masyarakat masih belum pulih. Pengusaha khawatir penjualannya anjlok jika harus menaikkan harga jual produknya.

“Saya dengan beberapa anggota sudah review apakah naik lagi atau tidak. Namun kelihatannya belum semua menaikkan harga, tapi sebagian sudah naik 5 % karena sulit dibendung lagi,” ujarnya.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...