Video selanjutnya
Video: Meski Minus 5,32%, Ekonomi RI Mulai Membaik
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan perekonomian Indonesia relatif lebih baik dari negara lain, meskipun mengalami kontraksi hingga pertumbuhan ekonomi minus 5,32 persen pada triwulan II tahun 2020.
Airlangga melihat negara lain, misalnya Inggris telah terkontraksi dua kali pada kuartal I dan kuartal II 2020, dengan pertumbuhan ekonomi minus 1,7 persen dan minus 19,9 persen. Begitu pula dengan Singapura dan Turki yang tercatat tumbuh negatif 12,5 persen pada sepanjang April hingga Juni 2020, serta Brasil yang tumbuh minus 11,5 persen dan India yang ekonominya menyusut 18 persen.
Airlangga mengatakan pertumbuhan ekonomi pada triwulan III 2020 akan menjadi penting bagi perekonomian Tanah Air keseluruhan tahun. Ia berharap belanja pemerintah pada paruh kedua tahun ini bisa menjadi penopang ekonomi dan mengungkit pertumbuhan hingga berada di zona positif.