Mengenal Days Payable Outstanding, Metode Estimasi Pembayaran Utang

Image title
15 Agustus 2022, 16:13
perusahaan, days payable outstanding, bisnis, rasio keuangan
pexels.com/Karolina Grabowska
Ilustrasi, menghitung days payable outstanding.

Dalam dunia bisnis dikenal istilah days payable outstanding atau DPO, yang merupakan metode atau cara untuk mengestimasi estimasi berapa waktu yang dibutuhkan oleh perusahaan dalam melunasi utangnya.

Konsep days payable outstanding tergolong penting untuk dipahami. Utamanya untuk pebisnis dan investor. Pasalnya, metode ini merupakan salah satu komponen penting dalam cash conversion cycle.

Days payable outstanding merupakan rasio finansial yang menghitung rata-rata waktu yang dibutuhkan perusahaan agar dapat membayar kewajibannya. Caranya, adalah dengan membandingkan harga pokok, utang usaha, dan juga sisa hari sebelum tiba waktu jatuh tempo pembayaran tagihan.

Melalui perhitungan days payable outstanding, maka perusahaan dapat mengetahui secara detail terkait kesanggupan suatu perusahaan dalam mengelola semua utangnya.

Manfaat Days Payable Outstanding untuk Perusahaan

Days payable outstanding memiliki peran yang sangat penting dalam menilai rata-rata waktu yang dibutuhkan oleh perusahaan melunasi utang pada kreditur.

Nilai yang akan didapat dari perhitungan days payable outstanding setelah melakukan perbandingan dengan perusahaan lain dalam industri bisnis yang sama, akan sangat mempengaruhi perusahaan dalam berbagai kondisi.

Days payable outstanding yang tinggi di suatu perusahaan akan membuat kreditur menilai bahwa perusahaan tersebut merupakan adalah klien yang buruk, dan bisa diasumsikan ke depan bisa jadi melanggar berbagai aturan kredit.

Namun, bukan berarti angka days payable outstanding yang rendah lebih baik untuk perusahaan. Rendahnya DPO dapat menjadi indikasi bahwa perusahaan tersebut tidak berjalan dengan baik, serta memiliki kesulitan membayar kewajiban utangnya.

Saat ini belum ada indikator yang pasti mengenai berapa skala days payable outstanding suatu perusahaan yang dapat dikatakan sehat. Setiap perusahaan masing-masing memiliki nilai DPO sendiri, tergantung pada berbagai faktor penentunya.

Umumnya, semakin besar nama dan skala suatu perusahan, maka akan semakin tinggi pula posisi tawarannya. Sehingga, suatu perusahaan bisa menentukan days payable outstanding yang terbaik.

Faktor Penentu dan Rumus Days Payable Outstanding

Setidaknya terdapat tiga faktor penentu yang bisa mempengaruhi tinggi-rendahnya days payable outstanding suatu perusahaan. Pertama, terkait jenis industri yang dijalani oleh suatu perusahaan.

Days payable outstanding, juga ditentukan oleh posisi kompetitif suatu perusahaan. Perusahaan yang mempunyai kemampuan melakukan negosiasi dengan pemasok untuk berbagai hal, memungkinkan perusahaan tersebut dapat menjadi pemimpin pasar.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...