Ikuti BI, LPS Turunkan Bunga Penjaminan Simpanan 0,25%

Image title
24 September 2019, 11:50
LPS, Halim Alamsyah, Fauzi Ichsan
ANTARA FOTO/PUSPA PERWITASARI
Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Halim Alamsyah (kanan) didampingi Kepala Eksekutif LPS Fauzi Ichsan (kiri) menyampaikan review suku bunga penjaminan LPS di Jakarta. LPS menurunkan bunga penjaminan pada September sebesar 0,25%.

Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menurunkan tingkat suku bunga penjaminan untuk simpanan sebesar 0,25%. Suku bunga simpanan rupiah pada bank umum dan BPS menjadi 6,5% dan 9%, sedangkan bunga simpanan valas diturunkan menjadi 2%.

Ini merupakan yang kedua kalinya LPS menurunkan tingkat bunga penjaminan. Tingkat bunga simpanan yang baru ini berlaku mulai 26 September 2019 hingga 24 Januari 2020.

Ketua Dewan Komisioner LPS Halim Alamsyah menjelaskan pihaknya memiliki sejumlah pertimbangan dalam menetapkan tingkat bunga penjaminan pada September 2019. Salah satunya, suku bunga simpanan menunjukkan tren penurunan bertahap usai Bank Indonesia (BI) menurunkan bunga acuan.

(Baca: BI Rajin Pangkas Bunga Acuan, Peta Deposito Lima Bank Terbesar Berubah)

BI baru saja menurunkan suku bunga acuannya 0,25% pada bulan ini ke level 5,25%. Sepanjang tahun ini, BI telah menurunkan bunga sebesar 0,75%. 

"Di tengah tren perbaikan pertumbuhan simpanan dan stabilnya kondisi sistem keuangan sejalan dengan meredanya volatilitas di pasar keuangan," kata Halim saat mengadakan konferensi pers di Jakarta, Selasa (24/9).

Ia menjelaskan, perkembangan suku bunga pasar simpanan (SBP) 62 bank benchmark rupiah terpantau mengalami penurunan. Rata-rata SBP rupiah pada periode observasi atau 21 Agustus hingga 17 September 2019 tercatat turun 17 bps menjadi 5,69%. Sementara rata-rata SBP valas dari 19 bank benchmark tercatat turun 5 bps menjadi 1,23%.

"Perbankan secara bertahap mulai merespons (penurunan bunga BI dan The Fed) dengan melakukan penyesuaian pada suku bunga simpanan khususnya deposito berjangka," jelas dia.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...