Sejumlah Negara Tolak Permintaan Impor Beras Indonesia

ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.
Pekerja mengemas beras di dalam karung di Pasar Induk Cipinang, Jakarta, Rabu (14/9/2022).
8/12/2022, 10.56 WIB

"Kalau tidak terpenuhi ya sudah, mau kita usaha gimana. Krisis beras Insha Allah enggak. Tadi kan data BPS mengatakan jika jumlahnya cukup di rumah tangga," ujarnya.

Stok beras Bulog menipis

Sementara itu, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi  mengatakan bahwa pengiriman beras impor dilakukan secara bertahap. Dia berharap pengiriman beras impor bisa digunakan untukoperasi pasar pada Januari 2023. Pasalnya puncak panen raya pun diprediksi akan terjadi di bulan Maret atau April 2023.

Arief mengatakan, kuota impor beras sebanyak 200 ribu ton hanya bisa digunakan sampai 31 Desember 2022 saja.

"Jadi bicara kuota impor itu per tahun, tidak bisa menyeberang ke tahun depan. Maka sampai 31 Desember 2022 setahu saya hanya impor 200 ribu ton," ujar Arief.

Sementara itu, stok beras yang ada di gudang Perum Bulog saat ini sangat menurun dari yang sebelumnya 513 ribu ton, saat ini menjadi 494 ribu ton. Dari angka 494 ribu ton tersebut, terdiri dari cadangan beras pemerintah atau CBP yang totalnya hanya sebesar 295 ribu ton dan sisanya komersil.  



Halaman: