Panen Padi Maret 2024 Capai 3,5 Juta Ton, di Atas Kebutuhan Nasional

ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas/aww.
Petani memanen padi di Bandung, Pandeglang, Banten, Rabu (9/8/2023).
Penulis: Antara
Editor: Sorta Tobing
19/2/2024, 17.16 WIB

Minimnya angka panen padi pada beberapa bulan terakhir karena efek kemarau ekstrem akibat fenomena iklim El Nino. "Ada keterlambatan masa tanam yang seharusnya September menjadi Desember 2023," kata Sekretaris Distanhorbun Kabupaten Bogor Tatang Mulyadi.

Para petani di Kabupaten Bogor baru masif menanam padi pada Desember 2023 yakni di lahan 15.826 hektare. Sedangkan pada September hingga November angka tanam padi di Kabupaten Bogor hanya sekitar 2 ribu hingga 4 ribu hektare.

Minimnya angka panen padi ini menjadi salah satu penyebab harga beras melonjak di pasaran, termasuk di Pasar Cibinong, Kabupaten Bogor.

Salah satu pedagang Pasar Cibinong Agus (55) menyebut saat ini harga beras medium yang ia jual di angka Rp 15.500 per kilogram. Angkanya jauh dari harga normal sekitar Rp12.500 per kilogram.

"Paling tinggi beras pandan wangi hampir Rp 17 ribu per kilogram, dari Rp 14.500 per kilogram. Beras medium sekarang udah harga premium,” kata Agus. 

Halaman: