8 Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut Sehat dan Indah

pixabay.com
Ilustrasi minyak zaitun untuk rambut
26/7/2021, 20.51 WIB

3. Mengatasi rambut rontok

Penyebab utama rambut rontok adalah hormon dihidrotestosteron yang menyerang folikel rambut dan melemahkan rambut. Minyak zaitun memiliki manfaat untuk menghambat produksi hormon tersebut, sehingga membantu mengurangi rambut rontok dan meningkatkan pertumbuhan rambut yang sehat.

4. Mengatasi rambut kusut

Kaya nutrisi dan vitamin, minyak zaitun memiliki manfaat untuk mengatasi rambut kusut karena teksturnya yang licin. Selain itu, kandungan asam lemak omega 6 dapat menjadi pelumas yang ideal untuk rambut. Mampu mencegah kekusutan, minyak zaitun dapat menutrisi rambut secara mendalam sehingga rambut menjadi lembut dan berkilau. Untuk mengatasi rambut kusut, hangatkan semangkuk kecil minyak dalam microwave atau di atas kompor selama beberapa detik lalu oleskan pada rambut kusut.

5. Mencegah kerusakan rambut

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang dapat membantu pertumbuhan rambut. Kandungan antioksidan tersebut dapat mencegah kerusakan pada rambut akibat radikal bebas seperti polusi udara.

6. Mempercepat pertumbuhan rambut

Minyak zaitun mengandung protein, antioksidan, dan antimikroba yang bermanfaat untuk pertumbuhan rambut. Pemakaian minyak zaitun secara rutin dapat memperkuat folikel rambut dan mempercepat pertumbuhan sehingga rambut menjadi kuat dan sehat.

7. Menebalkan rambut

Manfaat lain dari minyak zaitun adalah membuat rambut Anda tebal karena minyak zaitun memiliki asam lemak omega 6 yang berfungsi menebalkan helai rambut. Tak hanya itu, asam lemak omega 6 juga dapat memperbaiki tekstur rambut sehingga lebih mudah diatur dan tidak kasar.

8. Mengatasi rambut bercabang

Minyak zaitun dapat membantu menghaluskan ujung rambut yang bercabang, rusak, atau terbakar. Kandungan vitamin dan asam lemak omega 6 dalam minyak zaitun bermanfaat memperbaiki ujung rambut. Caranya, oleskan sedikit minyak zaitun pada ukuran 5 cm terakhir dari ujung rambut.

Cara menggunakan minyak zaitun untuk rambut

Minyak zaitun dapat digunakan untuk rambut dengan cara berikut:

  1. Gunakan sekitar 1/8 hingga 1/4 cangkir minyak zaitun atau sesuai ukuran kulit kepala dan panjang rambut. Jangan gunakan terlalu banyak karena dapat membuat rambut terlalu berminyak dan tidak terserap dengan baik.
  2. Gosokkan kedua telapak tangan tangan Anda untuk menghangatkan minyak.
  3. Pijat minyak perlahan dan lembut ke kulit kepala Anda. Berikan perhatian khusus pada ubun-ubun kepala agar minyak dapat meresap hingga akar rambut. Oleskan juga minyak zaitun ke ujung rambut untuk membantu memperbaiki ujung rambut bercabang.
  4. Tutupi rambut Anda dengan shower cap atau handuk dan biarkan meresap ke kulit kepala setidaknya selama 15 menit.
  5. Setelah 15 menit, cuci rambut dengan air hangat dan sampo favorit Anda. Hindari penggunaan air panas karena dapat merusak rambut.

Dengan pemakaian minyak zaitun secara rutin, rambut dapat tumbuh dengan sehat serta mencegah kerusakan. Demikian manfaat minyak zaitun untuk rambut serta cara menggunakannya untuk rambut.

Halaman: