Survei KIC: Hampir Separuh Gen Z & Milenial Enggan Divaksinasi Corona

ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/rwa.
Seorang wartawan mengikuti vaksinasi COVID-19 di SMAN 1 Indramayu, Jawa Barat, Jumat (5/3/2021). Selain untuk petugas pelayanan publik, vaksinasi tersebut juga ditujukan untuk wartawan, atlet dan lansia.
12/3/2021, 11.46 WIB

Faktor Pengaruh dan Target Herd Immunity

Survei tahap kedua secara online ini juga menguji beberapa hal yang mempengaruhi perilaku atas vaksinasi Covid-19. Peran tokoh agama salah satunya.

“Kami menanyakan, bagaimana responden menyikapi jika tokoh agama mengajak vaksinasi. Hasilnya 60,4 persen responden mengatakan bersedia mengikutinya. Namun jika ajakan tokoh agama menolak vaksinasi, hanya 15,1 persen responden yang mengikutinya,” kata Vivi.

Bagaimana pengaruh agama terhadap pandangan masyarakat atas vaksin? Simak Databoks berikut: 

Faktor pengaruh juga digali melalui analisis regresi logistik. Analisis ini menemukan bahwa orang yang percaya keamanan vaksin, 3 kali lipat berpeluang setuju divaksinasi dibanding yang tidak percaya. Orang yang tidak percaya hoaks, 2,6 kali lipat lebih berpeluang bersedia divaksinasi dibandingkan orang yang percaya hoaks. Sedangkan, orang yang paham tentang sains lebih berpeluang bersedia divaksinasi 1,5 kali lipat dibandingkan yang tidak paham.

Analisis ini juga menguji beberapa profil lain, seperti kepatuhan pada protokol kesehatan, latar pendidikan hingga pilihan politik. Vivi berharap hasil analisis ini bisa menjadi bahan pertimbangan bagi stakeholder terkait dalam menyusun strategi sosialisasi program vaksinasi sehingga sukses mengantarkan Indonesia mencapai herd immunity.

“Apalagi bagi kaum muda yang cenderung enggan divaksinasi. Kelompok ini juga perlu perhatian khusus dalam menentukan target sosialisasi vaksin,” kata Vivi.

Terkait dengan pencapaian herd immunity, KIC juga telah melakukan analisis terhadap sejumlah data untuk mengetahui kemungkinan pencapaian kekebalan kelompok tersebut. Dari hasil analisis tersebut, Data Analyst KIC, Nazmi Haddyat Tamara menyebutkan bahwa kecepatan vaksinasi dan jumlah peserta yang disuntikkan vaksin setiap harinya, sangat berpengaruh pada jangka waktu pencapaian herd immunity.

“Dengan jumlah vaksinasi dan kecepatan saat ini, waktu pencapaian target herd immunity akan terpengaruh. Target kekebalan kelompok pada akhir tahun ini, sulit tercapai. Mereka yang menolak divaksinasi juga akan mempengaruhi target ini. Semoga saja, tidak terjadi hambatan dalam proses penyediaannya,” kata Nazmi.  Dia menekankan bahwa proses ini akan banyak terbantu jika jumlah peserta vaksinasi harian serta kecepatan ditingkatkan.

Vaksinasi Mandiri

Bagaimana dengan wacana vaksinasi mandiri atau berbayar yang sempat bergulir? Dalam survei KIC, Vivi mengatakan bahwa 62,9% responden yang bersedia divaksinasi tidak mau jika harus membayar sendiri biayanya.  Sedangkan, sebanyak 37,1% lainnya bersedia membayar.

Pada survei sebelumnya (Agustus -September 2020), KIC jmenemukan harga yang diharapkan konsumen jika vaksin suatu saat disediakan secara komersial. Dengan menguji harga dengan menggunakan metode Price Sensitivity Meter (PCM) harga yang dapat diterima oleh masyarakat berkisar Rp 60 ribu – 325 ribu.

Sedangkan, harga paling optimal yang bisa menjembatani konsumen dengan penyedia vaksin (Optimal Price Point) berada pada Rp 200 ribu.

Seluruh hasil survei dan analisis dapat diakses dan diunduh melalui https://katadata.co.id/setahun-pandemi.

Halaman:
Reporter: Cahya Puteri Abdi Rabbi