Pemerintah India dan Swiss memberikan bantuan berupa konsentrator oksigen dan perlengkapan medis lainnya kepada Indonesia untuk membantu menangani lonjakan kasus Covid-19.
Kementerian Luar Negeri dalam siaran pers menyebutkan, bantuan berupa 300 unit konsentrator dan 100 MT oksigen cair tiba dari India di Pelabuhan Tanjung Priok pada Sabtu (24/7). Sementara Kedutaan Besar Swiss menyebutkan bantuan dari negaranya telah dikirim kemarin menggunakan pesawat kargo dari Zurich menuju Jakarta.
Bantuan yang akan datang dari Swiss berupa 600 unit konsentrator oksigen, 12 ribu baju pelindung medis, dan lebh dari 45 ribu masker.
Dalam sambutannya saat menyerahkan bantuan, Dubes India untuk Indonesia menyampaikan komitmen dan harapan India untuk terus bekerja sama dengan Indonesia dalam penanganan pandemi, baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang.
Pada kesempatan sebelumnya, Indonesia juga pernah mengirimkan bantuan serupa kepada India, saat negara tersebut mengalami lonjakan kasus Covid-19 yang luar biasa di bulan Mei lalu.
Konsentrator dan oksigen medis yang diterima langsung disalurkan melalui Kementerian Kesehatan kepada berbagai pihak yang membutuhkan. Hal serupa juga akan dilakukan pada bantuan yang akan segera tiba dari Swiss.
Kedutaan Besar Swiss di Indonesia menyatakan akan berhubungan erat dengan pihak berwenang untuk memastikan barang-barang bantuan kemanusiaan ini dapat didistribusikan secara adil berdasarkan kebutuhan.
Pengiriman ke Indonesia ini merupakan pengiriman barang kemanusiaan internasional keenam Swiss dalam beberapa pekan terakhir. Kedubes Swiss juga menyampaikan bahwa pemerintah negara itu terus memantau situasi kesehatan masyarakat global terkait pandemi Covid-19 dan siap memberikan bantuan sebisa mungkin jika diminta.
Kasus baru Covid-19 bertambah 45.416 pada Sabtu (24/7) sehingga total terdapat 3.127.826 kasus terkonfirmasi Covid-19. Terdapat 2.471.678 kasus sembuh dan 82.013 orang meninggal dunia, sementara sisanya masih menjalani perawatan.