Pinjaman Online Tokopedia ke Pedagang Melonjak Tahun Lalu

Tokopedia
Tokopedia menggelar kampanye #GerakanOtomotifNasional selama 22-29 Juni 2021
12/1/2022, 15.07 WIB

“Jika akun kamu belum tersedia, kemungkinan performa penjualan tidak mengalami kenaikan,” demikian dikutip dari laman resmi Tokopedia.

Cara mengajukan pinjaman melalui Modal Toko di Tokopedia sebagai berikut:

1. Mengajukan aplikasi melalui formulir online yang disediakan oleh partner melalui situs web atau aplikasi Tokopedia.

2. Untuk pengguna pinjaman jenis Inventory Lending, wajib menempatkan sejumlah stok barang yang telah disepakati pada TokoCabang dan, kecuali disepakati sebaliknya. Stok ini tidak boleh ditarik kembali selama masih terdapat pinjaman pada Modal Toko.

3. Menyetujui Perjanjian Fasilitas Pinjaman yang disediakan oleh partner. Partner menyediakan limit kredit yang akan ditentukan berdasarkan kebijakan dan persyaratan tertentu, serta berdasarkan statistik akun penjual.

Dalam hal ini, Tokopedia bukan merupakan salah satu pihak dalam Perjanjian Fasilitas Pinjaman. E-commerce itu tidak bertanggung jawab dan/atau tak wajib memenuhi kewajiban yang timbul dari perjanjian antara penjual yang meminjam dan partner.

4. Proses verifikasi akan dilakukan oleh partner dalam jangka waktu minimal 3x24 jam hari kalender sejak pengajuan aplikasi Modal Toko oleh Penjual.

5. Untuk melakukan pengajuan dan/atau pencairan Fasilitas Modal Toko, pengguna harus memiliki akun bank yang sesuai dengan identitas pada Kartu Tanda Penduduk (KTP).

6. Pemberian kredit limit dan/atau penolakan merupakan hak partner.

7. Penjual menyetujui dan memberikan wewenang kepada partner untuk memberikan informasi kepada Tokopedia mengenai status kredit limit dan pembayaran setiap bulannya.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan