Konflik AS-Iran, Video Ramalan Perang Dunia III pada 2020 Viral

ANTARA FOTO/REUTERS/Hossein Mersadi/Fars news agency/WANA (West Asia News Agency)
Ilustrasi, warga menghadiri pemakaman Mayor Jenderal Iran Qassem Soleimani, kepala pasukan elit Quds, dan komandan milisi Irak Abu Mahdi al-Muhandis, yang tewas dalam serangan udara di bandara Baghdad, di Ahvaz, Iran, Minggu (5/1/2020).
7/1/2020, 14.01 WIB

Ia mengatakan, AS membalas serangan itu dengan dua rudal penjelajah dan satu balistik. Hal ini memicu Perang Dunia III, meski menurutnya hanya akan terjadi selama tiga tahun.

“Semua itu adalah perang yang berlangsung sangat cepat, brutal, dan jutaan orang terbunuh,” kata Phillips melalui video yang diunggah ApexTV pada Februari 2018 lalu. Sebab, nuklir akan digunakan selama perang.

(Baca: Bendera Merah Berkibar, Iran Siap Balas Serangan AS)

Phillips bercerita, dengan aksen bahasa Inggris, Donald Trump akan dimakzulkan pada tahun ini. Masyarakat lantas meminta Oprah Winfrey untuk mencalonkan diri sebagai Presiden as. “Namun, seorang pria bernama Michael Macintosh yang benar-benar berhasil," kata dia.

Ia mengatakan bahwa Macintosh mengambil alih posisi Trump pada pertengahan 2020.

Video itu berjudul ‘Time Traveler From 2075 Reveals WWIII Details’ dan telah ditonton lebih dari delapan juta kali. Akun YouTube ApexTV pun memiliki 1,21 juta subscriber dari seluruh dunia.

(Baca: Temui Dubes AS dan Iran, Menlu Retno Minta Kedua Negara Tahan Diri)

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur