Kiat Bisnis Bertahan Gojek, Halodoc, East Ventures saat Pandemi

123RF.com/Dejan Bozic
Ilustrasi startup
31/8/2020, 19.42 WIB

Begitu juga dengan Gojek, yang berfokus pada layanan yang diminati saat pandemi. Layanan itu di antaranya berbagi tumpangan (ride hailing), pesan-antar makanan, logistik hingga pembelian bahan pokok.

“Dengan inti bisnis itu, kita bisa bertahan, serta terus mengembangkan dan memperdalam layanan yang dibutuhkan masyarakat saat masa Covid-19,” kata Chief of Corporate Affairs Gojek Nila Marita.

Kemudian, startup perlu berfokus pada kolaborasi dengan perusahaan lain untuk mengembangkan layanan. Nila mencontohkan, Gojek berkolaborasi dengan Halodoc untuk menyediakan layanan kesehatan GoMed.

Vice President of Investment East Ventures Devina Halim menambahkan, startup harus memiliki pola pikir (mindset) terkait posisi perusahaan di tengah pandemi. Hal yang dikaji yakni keuangan perusahaan, dan memperhitungkan berapa lama dapat bertahan saat pagebluk.

Dengan begitu, mereka bisa mengembangkan inisiatif baru pada layanannya. "Dari sana, bisa dikembangkan inisiatif apa (yang diperlukan konsumen). Apakah perlu pivot ke usecase lain? Apakah perlu do more severe cost, cutting measure, atau lainnya?," ujar Devina.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur