Cara Mudah Membuat Design Gratis Menggunakan Canva

pixabay
Cara Mudah Membuat Design Gratis Menggunakan Aplikasi Canva di PC
25/5/2021, 16.45 WIB

Pada menu “Photos”, terdapat beragam foto dengan berbagai macam gaya yang berbeda-beda, ada horizontal dan vertikal. Sedangkan, menu “Background” juga sudah disediakan berbagai macam gradien warna dan gambar dengan gaya minimalis berbentuk horizontal.

4. Mengedit Background

Jika ingin melakukan editing, sebaiknya disesuaikan dengan bidang yang ada dengan klik salah satu dari keempat ujung template dan menariknya. Anda juga bisa mengedit background agar teks yang akan ditambahkan lebih mudah dibaca.

Untuk mengedit bakground, klik tulisan “Adjust” lalu akan muncul beberapa slider yang dapat digeser ke kiri atau kanan sesuai yang diinginkan. Perlu diketahui, semua perubahan dapat dibatalkan dengan klik tombol undo.

5. Menambahkan Teks

Untuk menambahkan teks, Anda hanya perlu klik menu “Text” dan memilih dari berbagai template yang disediakan oleh Canva atau membubuhkan teks secara manual. Anda bisa klik salah satu dari tiga model tulisan yang ada di atas daftar template dan dapat mengubah ukuran, warna, dan gaya tulisan dengan klik pada teks tersebut. Selain mengubah tulisan, Anda juga bisa memindahkan letaknya denagn klik pada garis luar kotak teks dan menggesernya sesuai keinginan.

6. Mengunduh Desain

Ketika proses editing sudah selesai dan tidak ada hal lain yang ingin ditambahkan, Canva memiliki fitur auto save sehingga karya Anda akan disimpan secara otomatis pada folder penyimpanan. Ini bisa untuk mengunduh desain tersebut, membagikannya ke platform lain, atau menyimpan dalam tool online seperti Google Drive dan Dropbox.

Caranya, klik tombol “Download” di pojok kanan atas layar atau klik tombol anak panah ke bawah untuk memunculkan opsi lainnya. Setelah itu, Anda dapat memilih format file yang ingin Anda gunakan seperti PNG, JPG, dan PDF.

Jika sudah menentukan, klik tombol download berwarna biru. Dengan demikian, desain milik Anda sudah tersimpan dalam folder download di komputer Anda. Itulah cara mudah menggunakan Canva. Menarik bukan? Tidak hanya untuk membuat banner blog, Anda juga bisa melakuan langkah-langkah di atas untuk membuat berbagai jenis desain grafis lainnya.

Halaman:
Reporter: Aisyah Rahmatul Fajrin