Kominfo Dorong Teknologi Metaverse Bantu Perekonomian

Netflix
Film Ready Player One
Penulis: Desy Setyowati
18/5/2022, 21.20 WIB

Lalu, Korea Selatan membentuk Metaverse Alliance yang terdiri dari sektor industri. Negeri Ginseng ini juga akan membuat Metaverse Academy akhir tahun ini.

“Akademi itu untuk mencetak 40 ribu ahli industri metaverse pada 2026,” kata Johnny.

Begitu pun beberapa negara di ASEAN seperti Vietnam, Singapura, dan Thailand. Di Vietnam, perusahaan game berbasis non-fungible token atau NFT meraih kapitalisasi pasar US$ 8 miliar pada proyek uang kripto terkait metaverse.

Kemudian, BuzzAR asal Singapura mengakuisisi permainan simulasi virtual reality atau VR dari Facebook dan menciptakan pengalaman bermain di dunia metaverse. Lalu, SHR Ring di Thailand mulai mengkaji penelitian terkait identitas digital di metaverse. 

Berbagai perusahaan teknologi global seperti Meta, Microsoft, Epic Games, dan Tencent, juga mengembangkan riset dan pengembanganproduk, serta lini bisnis yang berkaitan dengan metaverse. 

Di Indonesia, pemerintah mempercepat pembangunan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi untuk mendukung metaverse. Infrastruktur yang dimaksud seperti kabel serat optik, satelit berkapasitas besar dan menara base transceiver station (BTS).

Namun, ia juga menekankan bahwa pengembangan internet harus sejalan dengan etika dan moral yang berlaku di Indonesia. "Sejalan dengan regulasi dan etika moral yang berlaku di Indonesia. Tidak menabrak nilai-nilai kultural dan religius," kata Johnny.

Halaman: