Posisi Cina sempat menjadi persoalan tersendiri. Negara-negara kaya ingin Negara Tirai Bambu itu ikut urun sumbangan untuk membentuk dana Loss and Damage. Namun, Kepala Negosiator Cina Xie Zhenhua menyebut dalam hal ini Cina merupakan negara berkembang sehingga tidak ikut terkena tanggung jawab dana Loss and Damage.

Hingga berita ini diturunkan, sidang penutupan COP27 masih berlangsung hingga pukul 05.00 waktu setempat.  

Konsep Loss and Damage

Loss and damage adalah konsep di mana negara-negara kaya, sebagai penghasil emisi karbon terbesar, harusnya membayar negara-negara miskin. Mereka lebih menderita akibat terkena dampak perubahan iklim yang tidak mereka sebabkan. 

Salah satu contoh pentingnya pendanaan loss and damage ini adalah bencana banjir di Pakistan. Bencana yang berlangsung sejak Juni 2022 tersebut menyebabkan ribuan korban jiwa dan ribuan lainnya terkena penyakit. Banyak pihak menganggap kejadian ini murni bukan kesalahan Pakistan, melainkan dampak dari perubahan iklim secara umum.

Konsep loss and damage bukan hal yang baru. Negara-negara berkembang dan kepulauan telah meminta adanya pendanaan seperti ini sejak 1991. Vanuatu adalah yang pertama meminta negara penghasil karbon menyalurkan uang ke negara-negara yang terdampak kenaikan permukaan laut.




Halaman:
Reporter: Rezza Aji Pratama