Cuti Bersama Mundur Akhir Tahun, BEI Sesuaikan Jadwal Libur Bursa

ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto
Bursa Efek Indonesia (BEI) menyesuaikan jadwal libur perdagangan pasar modal dalam negeri dengan keputusan pemerintah yang menggeser cuti bersama Idul Fitri tahun ini ke akhir tahun.
Penulis: Ihya Ulum Aldin
15/4/2020, 17.36 WIB

Sebelumnya pemerintah memutuskan perubahan jadwal cuti bersama Idul Fitri melalui koordinasi tingkat menteri yang dipimpin Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, pada Kamis (9/4).

Muhadjir mengatakan, perubahan cuti bersama merupakan upaya percepatan penanganan virus corona Covid-19. "Kebijakan ini menindaklanjuti arahan Presiden dalam ratas antisipasi mudik lebaran pada tanggal 2 April 2020 terkait imbauan tidak mudik dan penggantian libur Lebaran 2020," kata Muhadjir dalam keterangan tertulis.

Muhadjir mengatakan, pergeseran cuti bersama di akhir tahun 2020 dengan pertimbangan bahwa wabah corona sudah tertangani saat itu. Selain itu, akhir tahun merupakan masa anak-anak libur sekolah sehingga keluarga dapat memiliki waktu yang cukup untuk merencanakan liburannya.

(Baca: IHSG Ditutup Anjlok 1,71% Tertekan Data Neraca Perdagangan Maret 2020)

Dengan adanya perubahan cuti bersama Idul Fitri 2020, Muhadjir berharap masyarakat tidak mudik. Menurutnya, masyarakat dapat merayakan hari raya lebaran di daerah setempat.

Untuk mengantisipasi masyarakat yang mudik, Muhadjir menyebut mobilitas antarprovinsi akan dibatasi. "Diprioritaskan untuk distribusi logistik dan keperluan medis," kata Muhadjir.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin