Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,47% ke level 7.336 pada penutupan perdagangan hari ini, Kamis (21/3) setelah pengumuman Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang menyatakan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai pasangan presiden dan wakil presiden terpilih.
Pengamat Pasar Modal Teguh Hidayat mengatakan pengumuman KPU memang menjadi momentum khususnya untuk pergerakan IHSG pada hari ini. Menurut Teguh, pasangan Prabowo - Gibran merupakan representasi pemerintahan periode saat ini, sehingga diharapkan pasar dapat melanjutkan pengembangan seperti salah satunya hilirisasi.
"Hari ini IHSG naik salah satunya karena pengumuman KPU kemarin malam. Ini bisa menjadi harapan dan optimisme investor untuk berinvestasi lagi," katanya kepada Katadata.co.id, Kamis (21/3).
Sementara Phintraco Sekuritas mengatakan penguatan IHSG ini dipicu oleh respons pasar terhadap pengumuman hasil pemilu oleh KPU, yang mengakibatkan penurunan risiko ketidakpastian di pasar.
"Selain itu, pidato the Fed yang bernada dovish telah meningkatkan optimisme pasar terkait kemungkinan pemangkasan suku bunga pada tahun ini," tulis Phintraco Sekuritas dalam risetnya, Kamis (21/3)
Data perdagangan BEI menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 11,07 triliun dengan volume 16,58 miliar saham dan frekuensi sebanyak 1.192.773 kali. Sebanyak 306 saham menguat, 204 saham terkoreksi, dan 254 saham tidak bergerak. Sedangkan untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini menjadi Rp 11.770,03 triliun.
Adapun bursa saham Asia bergerak mayoriitas mengat. Adapun Nikkei 225 naik 2,03%, Hang Seng naik 1,93%, dan Shanghai Composite menurun 0,08%. Sementara Straits Times naik 1,20%.
Seiring dengan naiknya IHSG, sektor-sektor mayoritas berada di zona hijau pada perdagangan hari ini. Sektor industri dasar naik 1,14%, jika dibandingkan sektor yang lainnya. Adapun saham di sektor industri dasar yang berada di zona hijau misalnya, PT Timah Tbk (TINS) naik 11,04% atau 85 poin menjadi Rp 855 per saham.
Lalu PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) menguat 6,19% atau 140 poin ke posisi Rp 2.400 per saham. Serta PT Vale Indonesia Tbk (INCO) naik 3,65% atau 150 poin Rp 4.260 per saham.
Saham top gainers:
- PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA)
- PT Timah Tbk (TINS)
- PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB)
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA)
- PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
Saham top losers:
- PT Jhonlin Agro Raya Tbk (JAYA)
- PT Arkora Hydro Tbk (AKRO)
- PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX)
- PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR)
- PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR).