Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis 0,07 poin ke level 7.224 pada perdagangan Rabu (17/7). Hal ini terjadi setelah Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan (BI Rate).
BI Rate bertahan di level 6,25% pada Juli 2024. BI juga mempertahankan suku bunga deposit facility sebesar 5,50%, dan suku bunga lending facility sebesar 7,00%.
Gubernur BI Perry Warjiyo menjelaskan bahwa keputusan tersebut konsisten dengan kebijakan moneter pro-stabilitas sebagai langkah untuk memastikan tetap terkendalinya inflasi dalam sasaran 2,5% plus minus 1% pada 2024 dan 2025.
"Fokus kebijakan moneter dalam jangka pendek diarahkan untuk memperkuat efektivitas stabilisasi nilai tukar rupiah dan menarik aliran masuk modal asing," kata Perry dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (17/7).
Pada perdagangan hari ini, data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 11,66 triliun dengan volume 28,04 miliar saham dan frekuensi sebanyak 1.090.930 kali.
Sebanyak 287 saham menguat, 251 saham terkoreksi, dan 250 saham stagnan. Nilai kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini menjadi Rp 12.295,99 triliun.
Dari sebelas sektor saham, hanya lima sektor yang menghijau. Indeks saham-saham sektor konsumer non-siklikal naik paling tinggi 0,76%.
Mayoritas indeks utama bursa Asia juga berada di zona merah. Nikkei 225 turun 0,43%, Shanghai Composite turun 0,45%, dan Straits Times turun 0,01%. Sementara itu, Hang Seng naik tipis 0,06%.
Saham yang turun paling dalam (top losers):
- PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) turun 8,53% menjadi Rp 7.775
- PT Infra Golflink Resorts Tbk (GOLF) turun 6,25% menjadi Rp 210
- PT Barito Pacific Tbk (BRPT) turun 3,65% menjadi Rp 1.055
- PT Petrosea Tbk (PTRO) turun 2,68% menjadi Rp 8.175
- PT Petrindo Jaya Kreasi Tdk (CUAN) turun 2,03% menjadi Rp 8.425
Saham yang naik paling tinggi (top gainers):
- PT MNC Sky Vision Tbk (MSKY) naik 34,38% menjadi Rp 86
- PT Bank MNC International Tbk (BABP) naik 13,73% menjadi Rp 58
- PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) naik 11,36% menjadi Rp 147
- PT Timah Tbk (TINS) naik 6,44% menjadi Rp 1.075
- PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) naik 5,41% menjadi Rp 234