BTN Janji Turunkan Bunga KPR Menjadi 9%

ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Penulis: Ihya Ulum Aldin
24/4/2018, 11.03 WIB

PT Bank Tabungan Negara (BTN) menyatakan tengah berupaya menurunkan bunga kredit pemilikan rumah (KPR) nonsubsidi hingga menjadi 9 persen. Saat ini rata-rata bunga KPR nonsubsidi yang diberlakukan BTN rata-rata 9,5 persen

"Apalagi kalau ada program pemerintah untuk PNS, TNI, dan Polri, bunga KPR nonsubsidi akan murah," ujar Direktur Utama Bank BTN Maryono usai Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi XI DPR-RI di Kompleks Parlemen, Senin (23/4). (Baca: Rumah Murah untuk PNS, Polri & TNI: Tanpa DP dan Bisa Dicicil 30 Tahun)

Penurunan bunga KPR ini merupakan salah satu upaya BTN mendukung program sejuta rumah pemerintah. Sepanjang tahun lalu BTN telah menyalurkan KPR sebanyak lebih dari 667 ribu unit rumah atau lebih banyak 0,2 persen dari target yang sebanyak 666 ribu unit. Kredit di perumahaan non-subsidi yang disalurkan sebanyak lebih dari 481 ribu unit, dari target 185,9 ribu unit.

Sementara untuk KPR subsidi, Bank BTN belum mampu memenuhi target tahun lalu. Realisasi KPR subsidi sepanjang 2017 hanya 481 ribu unit, sedangkan target yang sudah ditetapkan sebelumnya mencapai 504 ribu unit. (Baca: BTN Sebut Program Sejuta Rumah Terganjal Perizinan)

Gagalnya mencapai target tersebut karena terkendala masa produksi rumah yang pendek, sehingga jumlah rumah yang terbangun pun tidak bisa banyak. Apalagi tambah musim penghujan yang cukup lama, sehingga menghambat pembangunan rumah.

Tahun ini, BTN menargetkan bisa membiayai 75 persen atau sebanyak 750 ribu unit rumah. Rinciannya 536.868 unit rumah melalui KPR bersubsidi dan sisanya 213.132 unit rumah KPR nonsubsidi.

Pada tiga bulan pertama tahun ini, KPR yang sudah disalurkan BTN untuk perumahan nonsubsidi, lebih tinggi 12,24 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Nilai penyaluran KPR ini pada kuartal I-2018 sebesar Rp 27,03 triliun.

Secara umum, penyaluran kredit BTN kuartal I-2018 tumbuh 19,34 persen menjadi Rp 202,5 triliun. Sebesar 91,09 persen diantaranya merupakan kredit perumahan, baik subsidi maupun nonsubsidi. Periode ini, kredit perumahan Bank BTN tercatat naik 20,32 persen dibanding kuartal pertama 2017, dari Rp 153,31 triliun menjadi Rp 184,46 triliun.

(Kredit BTN Tumbuh 19,3% di Kuartal I-2018)