BNI Akan Buka Kantor Cabang Penuh di Myanmar dan Australia

Arief Kamaludin|KATADATA
Penulis: Miftah Ardhian
Editor: Pingit Aria
12/7/2017, 18.33 WIB

PT Bank Negara Indonesia (Persero) sedang berupaya untuk membuka kantor cabang penuh di luar negeri. Dua negara yang menjadi incaran adalah Myanmar dan Australia.

Direktur BNI Panji Irawan mengatakan, sampai saat ini, jajarannya masih mendiskusikan syarat dan ketentuan yang berlaku untuk membuka kantor cabang penuh di kedua negara tersebut. Menurutnya, ada beberapa permintaan dari otoritas setempat yang belum dapat dipenuhinya.

(Baca juga: Bank Mandiri Suntik Modal Startup Cashlez untuk Saingi Mesin EDC)

"Negosiasi syarat dan ketentuan masih berlangsung. Kalau dalam analisis kami nanti masuk, maka kami akan melangkah lebih jauh lagi," ujar Panji saat ditemui di Kantor Pusat BNI, Jakarta, Rabu (12/7).

Panji menjelaskan, alasan memprioritaskan membuka kantor cabang penuh di Myanmar dan Melbourne, Australia ini karena adanya permintaan yang cukup tinggi.


Laba/Rugi BNI per Kuartal-I (2010-2016)

Halaman:
Reporter: Miftah Ardhian