Ada Suami Puan Maharani dan Ketum Kadin di CBRE, Esok Apakah ARA lagi?

Bursa Efek Indonesia (BEI)
PT Cakra Buana Resources Energi Tbk (CBRE) pada saat listing perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (9/1).
Penulis: Zahwa Madjid
Editor: Lona Olavia
9/1/2023, 18.43 WIB

Selain Suganto, komisaris CBRE Suwito juga merupakan petinggi Red Planet. Suwito menjabat sebagai Direktur Utama PSKT sejak 2014 hingga saat ini. Adapun, dalam prospektus dijelaskan, Suwito telah menjabat sebagai komisaris CBRE sejak 2016.

Lebih lanjut, Suwito merupakan founder PT Republik Capital Indonesia dengan kepemilikan hingga 99,9% saham.

PT Republik Capital Indonesia sendiri adalah salah satu pemegang saham CBRE dengan porsi 11,30% pasca IPO.

PT Cakra Buana Resources Energi merupakan perusahaan pelayaran yang memiliki spesialisasi di bidang tug and barge yang berbasis di Jakarta yang didirikan pada Juni 2016. CBRE telah beroperasi dengan Surat Izin Usaha Angkutan Laut (SIUPAL) nomor 13/I/SIUPAL/PMDN/2017.  

Saat ini, perseroan menjalankan kegiatan jasa angkutan laut berdasarkan kontrak berbasis waktu, kontrak berbasis perjalanan tertentu dan pengelolaan armada, kegiatan usahanya meliputi jasa angkutan barang khusus seperti barang tambang, konstruksi barang, alat berat, barang pertanian dan barang industri.



Halaman:
Reporter: Zahwa Madjid