Kepercayaan Pasar Terhadap Erick Thohir Dorong Penguatan Rupiah

ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Nilai tukar rupiah menguat seiring respon positip pasar terhadap upaya Menteri BUMN Erick Thohir dalam membenahi perusahaan pelat merah.
9/12/2019, 16.55 WIB

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan sore ini, Senin (9/12) menguat 0,2% ke level Rp 14.010 per dolar. Penguatan rupiah didorong oleh kepercayaan pasar terhadap Menteri Badan Usah Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dalam membenahi perusahaan pelat merah.

"Pemberhentian Direktur Utama Garuda Indonesia serta mengganti direksi dan komisaris BUMN dengan orang-orang yang kompeten di bidangnya membawa sentimen positif untuk pasar," kata Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim kepada Katadata.co.id, Senin (9/12).

Menurut Ibrahim, reformasi di perusahaan pelat merah yang dilakukan Erick membawa berkah terhadap pasar. Sehingga, arus modal asing kembali masuk ke pasar valuta asing dan obligasi yang terlihat dalam perdagangan Domestic Non Deliverable Forward (DNDF) hari ini.

Padahal saat ini dolar AS sedang menguat didorong data ekonomi AS yang kian membaik, seperti data upah non pertanian AS yang naik menjadi US$ 266.000 dari sebelumnya US$ 156.000 serta di atas konsensus pasar di US$ 180.000.

(Baca: Pernyataan Trump Bikin Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Menguat)

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria