Kota Pekanbaru merupakan ibu kota dan kota terbesar di bawah naungan administrasi Provinsi Riau. Selain menjadi pusat administrasi, kota ini juga merupakan salah satu sentra ekonomi terbesar di Pulau Sumatra dan termasuk kota dengan tingkat pertumbuhan, migrasi, dan urbanisasi yang tinggi.
Salah satu ciri khas dari Kota Pekanbaru adalah keberadaan Sungai Siak yang mengular di sekeliling kota. Mulanya kota ini adalah sebuah kota kecil yang memiliki pasar (pekan) yang bernama Payung Sekaki atau Senapelan. Pada abad ke-18, wilayah yang kini menjadi Pekanbaru berada pada lingkar pengaruh Kesultanan Siak, dan Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah ("Marhum Pekan") secara luas dianggap sebagai pendiri kota Pekanbaru modern.
Roda ekonomi bekas kerajaan Islam ini didukung oleh perdagangan dan pertambangan minyak bumi. Kota ini memiliki sebuah bandar udara internasional, terminal bus antar kota dan antar provinsi, serta dua pelabuhan.
Secara grafik populasi Pekanbaru bersifat kosmopolitan, dipengaruhi oleh letak strategisnya di tengah-tengah Lintas Timur Jalan Raya Lintas Sumatra. Beberapa etnis yang memiliki populasi signifikan di kota ini antara lain adalah suku Minangkabau, Orang Ocu, Melayu, Jawa, Batak, dan Tionghoa.
5 Rekomendasi Wisata Pilihan di Kota Pekanbaru
Berikut lima wisata Pekanbaru yang menjadi rekomendasi dan didominasi dengan lingkungan alam yang bisa dikunjungi oleh semua warga baik dengan teman, pasangan atau keluarga.
1. Air Terjun Batu Dinding
Rekomendasi wisata Pekanbaru yang pertama adalah Air Terjun Batu Dinding. Tempat wisata ini menjadi unik karena berada di lokasi tersembunyi di Kampar yang menampilkan pesona khas alam bebas yang menakjubkan. Hutan hujan tropis dan berada di himpitan bebatuan menjadikan wisata alam ini wajib untuk dijelajahi.
Adapun alamat lengkap dari lokasi ini ada di Jalan Tanjung Belit, Kecamatan Kampar Kiri Hulu. Dinamakan Air Terjun Batu Dinding karena airnya mengalir di antara himpitan batu. Bebatuan kokoh membentuk dinding mengitari sekitar lokasi wisata. Lumut-lumut tumbuh subur di atasnya.
Untuk masuk ke lokasi ini Anda harus merogoh kocek sebesar Rp5.000 dan bisa menikmati air terjun tersebut sepuasnya.
2. Kawah Biru
Destinasi wisata Pekanbaru yang direkomendasikan adalah Kawah Biru. Tempat ini memeiliki keunikan karena tidak seperti kebanyak tempat lainnya dan salah satu tempat paling mirip adalah di Kawah Ijen Banyuwangi.
Lokasi ini memiliki banyak lubang bekas galian dari PT PLN. Sehingga bisa dikatakan area wisata ini merupakan asli buatan tangan manusia.
Adapun akses lokasi ini tergolong mudah untuk ditemukan. Tepatnya berada di Hotel Labersa, Desa Tanah Merah. Biaya retribusinya juga cukup murah hanya Rp5.000 saja.
3. Danau Buatan Khayangan
Danau Khayangan merupakan sebuah bendungan irigasi yang di dijadikan objek wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi saat berada di Pekanbaru Riau. Danau ini pernah dijadikan arena pertandingan sky air saat PON XVIII tahun 2012.
Kini namanya Danau Bandar Khayangan Lembah Sari yang dahulu bernama Danau Buatan ini memiliki luas genangan air sekitar 150 hektare. Sekarang objek wisata Danau Buatan atau Danau Bandar Khayangan Lembah Sari menjadi salah satu tempat tujuan wisata bagi masyarakat Pekanbaru maupun wisatawan dari luar kota Pekanbaru, bahkan sampai mancanegara juga mengunjungi wisata Danau Buatan ini.
Untuk menuju tempat ini Anda bisa berangkat ke Jalan Khayangan, Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru. Jangan khawatir soal harga tiket, Anda bisa dengan cuma-cuma.
4. Air Terjun Aek Martua
Area wisata ini dalam sejarahnya memiliki akar nama dari Aek Mertua yang diambil dari bahasa daerah salah satu suku di Riau, yakni suku Batak Mandailing, yang berarti air bertuah. Memang sedikit aneh, karena bahasa yang digunakan bukanlah bahasa dari suku mayoritas di Riau yakni suku Melayu.
Namun semua itu tidak mengherankan, karena memang warga yang bermukim di dekat air terjun tersebut mayoritas dari suku Batak Mandailing. Oleh karenanya bukan suatu hal yang megherankan, apabila nama Aek Martua diambil menggunakan bahasa suku Batak Mandailing.
Lokasi ini berada di Bangun Purba Timur Jaya, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Rokan Hulu. Harga tiketnya juga gratis dan Anda bebas mengunjungi tempat ini kapanpun.
5. Masjid Agung An-Nur
Setelah empat rekomendasi wisata Pekanbaru yang semuanya bersifat alam, kini yang kelima adalah tempat ibadah yaitu Masjid Agung An-Nur. Masjid ini selain menjadi tempat ibadah dan wisata tapi juga digunakan menjadi ikon bagi Kota Pekanbaru.
Anda bisa menikmati gaya arsitektur Melayu, Turki, Arab, dan India, objek wisata di Pekanbaru ini dikenal sebagai Taj Mahalnya Pekanbaru. Masjid ini akan semakin mempesona di malam hari dengan warna-warni dari pantulan cahaya kolam.