Jokowi Pertimbangkan Empat Tokoh Senior

Redaksi
Oleh Redaksi
24 Juli 2015, 17:03
Katadata
KATADATA

KATADATA ? Perombakan kabinet hampir dipastikan bakal segera terjadi. Empat tokoh senior kini sudah di tangan Presiden Joko Widodo untuk dipilih menjadi nakhoda ekonomi yang baru.

Seperti santer diberitakan sebelumnya, perombakan kabinet akan dilakukan setelah hari raya Idul Fitri. ?Reshuffle sudah pasti terjadi,? ujar sumber di kalangan Istana. ?Tapi, sekarang masih tahap akhir menentukan figur yang tepat untuk duduk di kabinet.?

Ketika dimintai konfirmasinya, Teten Masduki, salah seorang anggota tim komunikasi Presiden, tidak membantah kabar ini. ?Sinyal reshuffle (memang) sudah disampaikan Presiden pada saat pertemuan dengan para ekonom di Istana,? ujarnya kepada Katadata.

Siapa saja yang bakal kena reshuffle dan calon penggantinya, Teten menolak menyebutkan. Yang jelas, dalam pertemuan Presiden dengan para ekonom di Istana Negara pada akhir Juni lalu, perombakan mengarah pada jajaran menteri ekonomi.

Di forum itu pula, nama Sri Mulyani yang kini menjabat Direktur Pelaksana Bank Dunia sempat muncul. ?Saat saya sebut SMI (Sri Mulyani Indrawati), Presiden hanya tersenyum. Tapi saya berani simpulkan, presiden memang menginginkan SMI,? ujar ekonom UGM Tony Prasetyantono. (Baca: Sri Mulyani Menkeu, Bambang Brodjo ke Bappenas

Menurut sumber tadi, kini ada empat nama tokoh senior yang sedang dipertimbangkan serius oleh Presiden untuk menduduki jabatan Menteri Koordinator Perekonomian menggantikan Sofyan Djalil. Mereka adalah Darmin Nasution, Kuntoro Mangkusubroto, Rizal Ramli dan Prof. Iwan Jaya Azis. Sedangkan nama Sri Mulyani tak lagi masuk bursa, karena belum diperoleh titik terang kesediaan Sri. 

Di antara keempat nama itu, Darmin dan Kuntoro terbilang paling kawakan di birokrasi. Darmin terakhir menjabat Gubernur Bank Indonesia, setelah sebelumnya menduduki sejumlah posisi penting di Kementerian Keuangan, yaitu Dirjen Pajak, Kepala Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam LK). 

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...