Sebut Proses Pemilu Curang, Amien Rais Ancam Ada Aksi Politik

Ameidyo Daud Nasution
2 Maret 2019, 07:39
Amien Rais
ANTARA FOTO/Reno Esnir
Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menyebut kecurangan dalam proses Pemilu telah terjadi sejak 6 bulan yang lalu.

Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menganggap kecurangan proses Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 telah terjadi sejak enam bulan lalu. Ia mengancam akan melakukan aksi politik jika kecurangan benar-benar terbukti.

Amien mengatakan, ada beberapa gejala kecurangan yang terlihat dalam proses Pemilu 2019. Ia mencontohkann adanya 31 juta Daftar Pemilih Tetap (DPT) bodong. Selain itu, ada ratusan ribu Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) yang tercecer di berbagai tempat sehingga dapat mengganggu netralitas penyelenggara Pemilu.

"Sudah terasa kecurangan sejak enam bulan lalu," kata Amien saat hendak masuk ke gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (1/3).

Oleh sebab itu, dia menantang adanya audit forensik sistem informatika KPU. Dia mengancam akan membuat perhitungan agar KPU bertanggung jawab apabila kecurangan terjadi. Bukan hanya itu, Amien berdoa agar KPU mendapat balasan setimpal apabila berbuat curang.

"Kalau ada kecurangan, jangan salahkan apabila kita lakukan aksi politik. Bukan perang total ala Moeldoko," kata Amien.

Amien bersama tokoh aksi Apel Siaga Umat Untuk Pemilu, Bersih, Jujur, Adil, tanpa Kecurangan sempat masuk ke dalam KPU untuk menemui Komisioner KPU. Namun, ia kembali keluar lantaran saat itu tidak ada petinggi KPU.

"Sudah disurati tapi tidak ada Komisioner, lebih baik saya pulang. Nanti ada teman lain (yang tinggal sampaikan aspirasi)," kata Amien.

Dia juga membantah aksi yang dilakukan merupakan bagian dari upaya mendelegitimasi penyelenggara pemilu. Amien mengatakan dirinya datang dengan prasangka baik sebagai warga negara untuk meluruskan informasi yang dianggap miring. "Mudah-mudahan KPU bagus, kita doakan," kata dia.

Halaman:
Reporter: Ameidyo Daud Nasution
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...