Lion Air Akan Layani 67.457 Jamaah Haji dari 20 Kota Embarkasi

Agatha Olivia Victoria
7 Juli 2019, 13:06
musim haji 2019
ANTARA FOTO/JESSICA HELENA WUYSANG
Lion Air akan melayani penerbangan haji 2019 dari 20 kota asal pemberangkatan (embarkasi) yang ada di Asia, Timur Tengah, Afrika dan Eropa.

Lion Air akan melayani penerbangan haji 2019 dari 20 kota asal pemberangkatan (embarkasi) yang ada di Asia, Timur Tengah, Afrika dan Eropa. Adapun kota tujuan penurunan (debarkasi) jamaah yaitu Bandar Udara Internasional Raja Khalid, Riyadh; Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah; serta Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro menjelaskan, terdapat 67.457 jamaah yang akan diberangkatkan pada tahun ini. "67.457 jamaah haji dari embarkasi beberapa negara akan diberangkatkan dengan 389 frekuensi terbang," kata dia dalam keterangan resminya, Sabtu (6/7).

Pelaksanaan layanan haji ini diresmikan dengan pelepasan kru dan penerbangan Airbus 330-300 dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang. Pesawat lepas landas kemarin pukul 11.19 WIB dan tiba di Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah pukul 16.21 waktu setempat.

Dalam operasionalnya, kegiatan ini dilaksanakan melalui kerja sama charter dengan salah satu perusahaan internasional. Lion Air akan mengoperasikan tiga Airbus 330-300 (440 kursi), dua Airbus 330-900NEO (436 kursi) dan dua Boeing 737-900ER (215 kursi). Rata-rata pesawat tersebut berusia muda yang diproduksi pada tahun 2015-2019.

(Baca: Musim Haji, Pertamina Perkirakan Kebutuhan Avtur Naik 11%)

Halaman:
Reporter: Agatha Olivia Victoria
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...